kievskiy.org

Batu Langka Ditemukan dalam Perahu 'Setan' Tempat Viking Cegah Kiamat Ribuan Tahun Lalu

Gua tempat perahu 'setan' ditemukan di bawah gunung di Islandia.
Gua tempat perahu 'setan' ditemukan di bawah gunung di Islandia. / Journal of Archaeological Science

PIKIRAN RAKYAT - Arkeolog menemukan tumpukan batu berbentuk perahu disebut sebagai perahu 'setan', ditemukan dalam sebuah gua di Islandia.

Studi menunjukkan perahu 'setan' itu menjadi tempat Viking untuk menangkal kiamat pada 1.100 tahun yang lalu.

Penemuan itu berada di sebuah gua dekat dengan gunung berapi yang meletus hampir 1.100 tahun yang lalu ketika Viking baru saja menjajah Islandia.

Di dalam gua ada struktur perahu yang terbuat dari batu dan serangkaian barang dagangan dari timur tengah, kemungkinan menjadi tempat untuk mencoba menghindari Ragnarok, peristiwa akhir zaman di mana dunia akan dilalap api.

Baca Juga: Dituding Sengaja Rekayasa Kisruh Rumah Tangganya dengan Nathalie Holscher, Sule: Demi Allah Amit-Amit

Penulis studi Kevin Smith dari Brown University mengatakan letusan gunung berapi telah 'meresahkan' dan menimbulkan tantangan eksistensial bagi para pendatang baru.

Bahkan ketika ajaran agama Kristen telah mendominasi di Islandia, orang-orang masih mengaitkan gua dengan akhir dunia.

Menurut catatan dari penelitian, mengatakan sejarah mencatat gua sebagai 'tempat di mana setan akan muncul pada Hari Penghakiman'.

Para peneliti menemukan bahwa ketika lahar dari letusan mulai mendingin, Viking memasuki gua dan membangun 'struktur berbentuk perahu'.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat