kievskiy.org

Nilai Ikoy-ikoyan Tumbuhkan Mental Pengemis, Lutfi Agizal Desak Kominfo Turun Tangan

Lutfi Agizal sebut Ikoy-ikoyan tren yang bisa tumbuhkan mental pengemis.
Lutfi Agizal sebut Ikoy-ikoyan tren yang bisa tumbuhkan mental pengemis. /Iinstagram.com/@lutfiagizal Iinstagram.com/@lutfiagizal

PIKIRAN RAKYAT - Lufti Agizal memberi kritik pedas terkait gim ikoy-ikoyan yang saat ini tengah menjadi tren di media sosial.

Dia berpendapat seseorang yang memiliki rezeki bergelimang lebih baik berbagi tanpa menanti orang lain meminta terlebih dahulu.

"Jika kalian berlimang rezeki berbagilah tanpa syarat… dan jangan biarkan mereka MEMINTA-MINTA BARU KALIAN KASIH… (Apalagi menyuruh mereka cerita Pilu/Aib/KeadaaNya dan kalian share hal tsb," katanya sebagaimana dikutip dari Instagram @lutfiagizal pada Selasa, 3 Agustus 2021.

Baca Juga: Ikoy-ikoyan Adalah Permainan Tren Baru, Pahami Arti dan Caranya

Pasalnya menurut Lutfi, dengan maraknya tren ikoy-ikoyan ini justru memicu potensi tumbuhnya mental pengemis di kalangan masyarakat.

"Kami sepakat untuk jangan ajarkan masyarakat Indonesia punya mental minta-minta uang atau barang (mengemis)," ujar Lutfi.

Lebih parah lagi jika dibiarkan terus menerus, mantan Salshadilla Juwita itu khawatir mental perjuangan generasi bangsa hancur terkikis.

Baca Juga: Percepat Vaksinasi, Pemerintah Rencanakan Vaksin Anak Dilakukan di Sekolah

"Bisa jadi Indonesia krisis mental jika dibiarkan," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat