kievskiy.org

Bocoran, WhatsApp Desain Ulang Gelembung Chat Jadi Lebih Bulat

Gelembung chat atau chat bubles tampak lebih bulat
Gelembung chat atau chat bubles tampak lebih bulat /dok.WABetaInfo


PIKIRAN RAKYAT - WhatsApp dilaporkan akan mengubah desain gelembung chat atau chat bubbles yang tampak lebih bulat.

Menurut bocoran WABetaInfo, pihaknya telah menemukan bahwa perubahan yang akan datang pada WhatsApp dapat membuat perusahaan memperkenalkan gelembung chat yang didesain ulang.

Saat ini, gelembung chat WhatsApp berbentuk persegi panjang. Namun, dalam gambar yang dibagikan WABetaInfo, gelembung chat baru memiliki sisi yang lebih bulat.

Baca Juga: Sindir Pihak yang Menyebutnya Miskin, Hotman Paris: Gak Ada TV Minat Liput Kamu! Kasihan

Dikutip dari Ubergizmo, Jumat, 10 September 2021, tampilan gelembung chat masih agak datar di sisi tetapi akan lebih bulat dibandingkan dengan perangkat sebelumnya.

Selain itu, WhatsApp juga akan mengubah warna gelembung chat menjadi warna hijau yang berbeda dan lebih cerah untuk mode terang, dan warna hijau yang lebih gelap dalam mode gelap alias dark mode.

Dilihat sekilas, perbedaannya tidak terlalu jelas atau mungkin tidak langsung muncul saat pengguna menggunakan aplikasi WhatsApp. Jadi desain ulang ini lebih merupakan penyempurnaan dari desain saat ini.

Baca Juga: Fenomena Aneh, Ribuan Burung Pipit Jatuh Berserakan Dekat Kuburan di Bali Sampai Menggunung

Belum diketahui kapan WhatsApp akan meluncurkan perubahan pada gelembung chat yang didesain ulang tersebut.

Belum diketahui pula bahwa perubahan ini adalah desain akhir atau apakah WhatsApp dapat menghapusnya sepenuhnya dan kembali ke tampilan aslinya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat