kievskiy.org

200 Hari Lebih di Luar Angkasa, 3 Astronot ISS Tiba di Bumi di Tengah Pandemi COVID-19

ASTRONOT NASA Jessica Meir dan Andrew Morgan serta Komandan Soyuz Oleg Skripochka dari badan antariksa Rusia Roscosmos  ketika berada di Stasiun Luar Angkasa Internasional.*
ASTRONOT NASA Jessica Meir dan Andrew Morgan serta Komandan Soyuz Oleg Skripochka dari badan antariksa Rusia Roscosmos ketika berada di Stasiun Luar Angkasa Internasional.* /DOK. NASA

PIKIRAN RAKYAT - Tiga awak kru Stasiun Luar Angkasa (ISS) mendarat dengan selamat di Kazakhstan pada Jumat, 17 April 2020 waktu setempat.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari ABC News, pendaratan awak ISS itu disambut dengan tindakan khusus untuk pencegahan dari wabah virus corona.

Setelah bertugas di ISS, astronot NASA Jessica Meir, Andrew Morgan dan kosmonot Rusia Oleg Skripochka mendarat sesuai jadwal. Kapsul pendaratan Soyuz mereka mendarat dengan parasut putih-oranye bergaris di sekitar 150 kilometer tenggara Dzhezkazgan, Kazakhstan tengah.

Baca Juga: Bohongi 3 Anaknya agar Tetap Belajar saat Wabah COVID-19, Kate Middleton Merasa Bersalah 

Para pejabat Rusia mengatakan akan mengambil langkah-langkah tegas untuk melindungi awak di tengah pandemi virus corona.

Tim pemulihan dan tenaga medis yang ditugaskan untuk membantu kru keluar dari kapsul dan untuk pemeriksaan pasca penerbangan telah berada di bawah pengawasan medis selama hampir sebulan, termasuk tes virus corona.

Awak ISS tersenyum ketika mereka berbicara dengan tenaga medis yang memakai masker. Untuk pemulihan lebih lanjut, para awak akan diterbangkan dengan helikopter ke Baikonur, dan kosmonot Rusia Oleg Skripochka dibawa ke Moskow.

Baca Juga: Mirip Film dan Buku Into the Wild, Seorang Turis Berhasil Diselamatkan usai Terjebak 

Astronot AS Morgan dan Meir harus dibawa ke Baikonur sekitar 300 kilometer untuk menaiki pesawat AS.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat