kievskiy.org

8 Trik Perbaiki Tampilan Facebook yang Tidak Bisa Dibuka, Bisa untuk iPhone, Android, dan Web

 Ilustrasi Facebook.
Ilustrasi Facebook. /Pixabay/Firmbee

PIKIRAN RAKYAT - Facebook selalu menawarkan pengalaman luar biasa, bahkan dengan banyak media sosial pesaing yang terus bermunculan. Meski begitu, Facebook juga bisa bermasalah dengan adanya tampilan layar putih hingga menghalangi pengguna untuk terhubung dalam ruang maya itu.

Kondisi tersebut tentunya akan membuat Anda frustrasi, terutama jika Anda mengandalkan Facebook untuk berkomunikasi dengan teman dan keluarga atau untuk berbisnis.

Dalam artikel ini, kami akan membahas beberapa trik dan solusi untuk memperbaiki tampilan Facebook yang tidak bisa dibuka.

1. Periksa Koneksi Jaringan

Facebook memerlukan koneksi internet aktif agar bisa bekerja dengan lancar. Alhasil, koneksi jaringan yang tidak jelas membuat tampilan Facebook serupa layar putih.

Anda harus terhubung ke koneksi internet berkecepatan tinggi, tutup paksa Facebook, dan coba lagi.

2. Refresh Aplikasi Facebook

Anda perlu mempertimbangkan 'refresh' aplikasi untuk mengembalikan sistem pengoperasian ke arah normal. Berikut langkah-langkah melakukannya.

Buka menu 'Aplikasi Terkini' di ponsel Anda dan geser ke atas pada kartu Facebook untuk menutupnya. Kemidian luncurkan kembali Facebook.

Setelah itu, lihat apakah melakukan hal yang sama dapat memperbaiki masalah. Jika tidak, lanjutkan dengan langkah-langkah lain dalam artikel ini.

3. Tutup Aplikasi Lain untuk Kosongkan RAM Ponsel

Kehabisan RAM atau memori untuk menjalankan aplikasi di latar belakang bisa menjadi faktor penyebab dari gagalnya meluncurkan Facebook dengan benar dan menampilkan layar putih.

Anda harus menggeser ke atas dan tahan dari bawah untuk membuka menu aplikasi terkini dan menggeser ke atas lagi pada aplikasi yang tidak diperlukan untuk menutupnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat