kievskiy.org

Cara Langganan Vision+ 2024, Harga Mulai Rp35 Ribu Bisa Nonton Timnas Indonesia

Cara berlangganan Vision+ untuk menonton pertandingan Timnas Indonesia dapat dilakukan dengan mengikuti beberapa langkah mudah.
Cara berlangganan Vision+ untuk menonton pertandingan Timnas Indonesia dapat dilakukan dengan mengikuti beberapa langkah mudah. /pixabay

PIKRIAN RAKYAT - Cara berlangganan Vision+ untuk menonton berbagai acara berkualitas mulai dari sepak bola Timnas Indonesia, bulu tangkis, hingga berbagai aneka hiburan dapat dilakukan dengan mudah.

Vision+ menawarkan pengalaman streaming TV dan Video on Demand yang lengkap dengan beragam konten pilihan. Dari Vision+ Originals hingga saluran TV Nasional dan Internasional yang lengkap, serta serial TV terbaik dari berbagai genre, platform ini menjadi pilihan utama bagi para pecinta hiburan.

Sebelum mengetahui cara berlangganan Vision+ perlu diketahui juga daftar harga langganan Vision+.

Harga Langganan Vision+

Melalui laman resminya di visionplus.id, Vision+ telah memberikan berbagai pilihan paket premium yang menarik bagi para penggemar hiburan dan olahraga. Dengan berbagai durasi langganan, pelanggan dapat memilih paket yang sesuai dengan kebutuhan mereka, baik untuk menikmati tayangan olahraga eksklusif maupun konten-konten premium lainnya.

Paket Premium Sports

Untuk para penggemar olahraga, Vision+ menawarkan paket Premium Sports dengan beragam keuntungan, termasuk konten premium, Vision+ Original, Video on Demand (VOD), saluran lokal dan internasional tanpa iklan, serta tayangan olahraga eksklusif. Berikut daftar harga untuk paket Premium Sports:

  • Premium Sport 35 hari: Rp 35.000
  • Premium Sport 90 hari: Rp 95.000
  • Premium Sport 365 hari: Rp 200.000

Paket Premium Vision+

Bagi pengguna yang lebih tertarik pada konten-konten premium dan saluran TV langsung, Vision+ menyediakan paket Premium Vision+. Dengan akses saluran TV langsung lokal dan internasional, 10.000 jam film premium, layanan VOD, dan fitur download to-go untuk menghemat kuota, paket ini menjadi pilihan yang menarik. Berikut daftar harga untuk paket Premium Vision+:

  • Premium Vision+ 30 Hari: Rp 20.000
  • Premium Vision+ 90 Hari: Rp 50.000
  • Premium Vision+ 365 Hari: Rp 100.000

Cara Berlangganan Vision+

Bagi pelanggan baru yang ingin menikmati layanan lengkap Vision+, langkah-langkah berlangganan perlu dipahami dengan baik. Berikut adalah panduan lengkapnya:

Langkah 1: Membuat Akun Vision+

Langkah pertama adalah membuat akun di situs web Vision+. Pelajari cara membuat akun dengan membaca artikel lengkap di situs tersebut.

Langkah 2: Login dan Akses Menu "Premium Package"

Setelah memiliki akun, login ke akun Anda. Kemudian arahkan kursor ke pojok kanan atas layar dan cari menu "Premium Package". Klik pada menu tersebut untuk melanjutkan.

Langkah 3: Pilih Paket Sesuai Preferensi

Anda akan diarahkan ke halaman baru yang menampilkan daftar paket yang tersedia di Vision+. Pilih paket yang paling sesuai dengan preferensi Anda dan klik tombol "Buy".

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat