kievskiy.org

Teleskop Antariksa Temukan Belasan Planet Liar di Bima Sakti, Ukurannya 4 Kali Lebih Besar dari Jupiter

Planet Jupiter.
Planet Jupiter. /Dok. NASA

PIKIRAN RAKYAT - Teleskop antariksa Euclid berhasil mengungkap kehadiran belasan planet liar yang mengambang bebas di Bima Sakti, jumlah yang belum pernah ditemukan sebelumnya.

Para astronom mengakui bahwa masih banyak yang perlu dipelajari, baik dalam hal jumlah maupun mekanisme yang menyebabkan planet-planet tersebut keluar dari tata surya awal mereka.

"Ini baru tahap awal, masih banyak yang harus dilakukan," kata Christopher Conselice, profesor astronomi ekstragalaksi di University of Manchester, mengutip The Guardian, Senin 27 Mei 2024.

"Ini saat yang tepat untuk menggarap Euclid dan astronomi secara umum," tambahnya.

Temuan Euclid

Planet-planet liar yang ditemukan oleh Euclid berusia sekitar 3 juta tahun dan memiliki ukuran yang empat kali lebih besar dari Jupiter.

"Temuan awal ini menunjukkan kemampuan Euclid dalam mencari planet 'liar' yang mengambang bebas di daerah pembentuk bintang yang ukurannya hanya empat kali massa Jupiter," menurut keterangan dari Badan Antariksa Eropa (ESA).

Euclid juga mampu mempelajari wilayah terluar gugus bintang dengan detail yang belum pernah terjadi sebelumnya, serta memetakan populasi bintang yang berbeda untuk mengeksplorasi bagaimana galaksi berevolusi dari waktu ke waktu.

Alasan Planet Liar

Para astronom sementara ini berpendapat bahwa alasan planet-planet ini mengambang bebas tanpa orbit adalah karena perbedaan jarak yang sangat jauh dari bintang terdekat.

"Kita akan melihat banyak sekali planet dan belajar lebih banyak tentang pembentukan planet," kata Conselice.

Terkini Lainnya

  • Temuan Euclid

  • Alasan Planet Liar

  • Tags

  • antariksa

  • Jupiter

  • Bima Sakti

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • WiFi 7 Hadir dengan Kecepatan Lebih Tinggi, Kapasitas Lebih Besar, dan Latensi Lebih Rendah

  • Data PDN Beredar di SCRIBD, Diduga Dibocorkan Orang Dalam

  • Fakta-Fakta Brain Cipher: Hacker yang Bobol PDNS 2 di Surabaya

  • Emoji Kepala Batu: Makna, Asal-Usul, dan Popularitas

  • Mengapa Tombol Power Bersimbol 'O' dan 'I'? Ternyata Ini Artinya

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Waspada TBC: Kenali, Cegah dan Obati Sampai Sembuh!

  • KPK Selidiki Kasus Korupsi yang Diduga Libatkan Anggota DPR Fraksi Gerindra dan Anggota BPK

  • Prediksi Skor Inggris vs Swiss di Euro 2024, Dilengkapi Starting Line-up

  • Rangkaian Acara Asia Africa Festival 2024, Ada Karnaval hingga Booth Makanan Gratis

  • Prediksi Skor Argentina vs Ekuador Copa America 5 Juli 2024: Berita Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Kronologi Rumah Warisan Keluarga Ade Jigo Dieksekusi Pengadilan, Diduga Ulah Mafia Tanah

  • Roundup: Hasyim Asyari Ucap Syukur Usai Dipecat dari Jabatan Ketua KPU

  • Prediksi Skor Portugal vs Prancis di Euro 6 Juli 2024: Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

  • Ini Sosok Misterius yang Menggugat Warisan Keluarga Ade Jigo, Diduga Mafia Tanah

  • Prediksi Skor Spanyol vs Jerman di Perempat Final Euro 2024: Preview dan Starting Line-up

  • Kabar Daerah

  • Jadwal SIM Keliling Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) Hari Ini Sabtu 6 Juli 2024

  • Tabligh Akbar Bersama Buya Yahya, Peringati Hari Jadi ke-666 Kabupaten Ngawi

  • Pemkab Ngawi Gelar Tablig Akbar "Doa Bagi Semesta" Bersama Buya Yahya

  • Pantai Sili di Sumbawa, Pasirnya Lembut

  • Batu Sejuk..! Firhando Optimis dengan Peluang Kemenangannya dalam Pilwali 2024

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat