kievskiy.org

Vaksinasi Covid-19 Massal Jawa Barat Rabu-Kamis 3-4 Februari 2021, Berlangsung di Sabuga Bandung

Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pikiran-rakyat.com/Armin Abdul Jabbar

PIKIRAN RAKYAT - Setelah menggelar vaksinasi massal di Poltekkes Kementerian Kesehatan pada Sabtu hingga Senin kemarin, Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali akan menggelar vaksinasi massal.

Gebyar vaksinasi ini diberikan kepada tenaga kesehatan di Gedung Sabuga, Kota Bandung mulai Rabu hingga Kamis, 3-4 Februari 2021. 

Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Daerah Jawa Barat Ridwan Kamil menuturkan hal itu usai menggelar rapat evaluasi Covid-19 di Mapolda Jabar, Selasa, 2 Februari 2021.

 Baca Juga: Pengawas Web Inggris Mendesak Raksasa Media Sosial Memblokir Anak di Bawah 13 Tahun, Denda Berat Menanti

"Kami mengubah metode dari puskesmas ke gedung pertemuan, besok akan ada vaksinasi massal di Sabuga (Sasana Budaya Ganesha)," kata dia. 

Ridwan menuturkan, jajaran forkopimda akan hadir untuk memastikan vaksinasi berjalan lancar. 

Menurut dia, vaksinasi untuk nakes harus sukses. 

 Baca Juga: Mitsubishi Bantu Korban Bencana Alam, Gunakan Outlander PHEV Untuk Jadi Sumber Listrik

Vaksinasi Covid-19 untuk tenaga kesehatan (nakes) harus dipercepat agar pemberian vaksin bisa segera dilakukan untuk masyarakat umum. 

"Pengalaman vaksinasi nakes bisa menjadi  pelajaran yang berharga buat kita," ujar dia. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat