kievskiy.org

Furqan AMC Disahkan Jadi Ketua DPW PSI Jawa Barat

Plt Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha Djumaryo saat melantik Furqan AMC sebagai Ketua DPW PSI Jabar di Lantai 6 BTC di Jalan Pasteur, Kota Bandung pada Sabtu 20 Maret 2021 lalu.
Plt Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha Djumaryo saat melantik Furqan AMC sebagai Ketua DPW PSI Jabar di Lantai 6 BTC di Jalan Pasteur, Kota Bandung pada Sabtu 20 Maret 2021 lalu. /Dok. PSI Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Kepengurusan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPW Jawa Barat akhirnya disahkan. 

Sebelumnya kepengurusan tersebut terhambat pandemi Covid-19 sehingga harus diundur selama 1 tahun lamanya.

Kepengurusan DPW PSI disahkan pada Sabtu 20 Maret 2021 di BTC lantai 6 di Jalan Pasteur, Kota Bandung. 

Pada kesempatan tersebut Furqan Amini M Chan disahkan menjadi Ketua DPW PSI Jabar. 

 Baca Juga: Pengumuman SNMPTN 2021, 1.630 Calon Mahasiswa Diterima di ITB

Baca Juga: Ratusan Pelanggan PLN di Jabar Antusias Ikuti Program Layanan Paket Listrik 2021 Tambah Daya Rp202.100

Pelantikan tersebut langsung dihadiri‎ dan disahkan langsung oleh Plt Ketua Umum PSI Giring Ganesha Djumaryo.

Giring berharap PSI di Jawa Barat dapat bekerja dengan lebih keras untuk melayani kepentingan masyarakat, seperti tagline PSI yaitu 'Hadir dan Kerja untuk Rakyat. 

"Setiap hari PSI bergerak melayani masyarakat. Kader PSI harus selalu berada di barisan paling depan mengadvokasi masyarakat. Berkat kerja keras ini Alhamdulilah elektabilitas PSI hari ini sudah 5 persen. Saya pun  menargetkan elektabilitas PSI di 8,5 persen di 2024 nanti," katanya.

 Baca Juga: Ada Kisah Inspirasi Perjuangan Usia Senja, Dibalik Cantiknya Perhiasan Nusantara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat