kievskiy.org

Penyekatan Mudik di Kota Bandung, Oded M Danial: Tidak Boleh Ada Pemudik dari Jakarta

ilustrasi penyekatan
ilustrasi penyekatan ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota Bandung rupanya telah menyiapkan sejumlah titik penyekatan mudik 2021.

Hal ini dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah yang melarang adanya aktivitas mudik lebaran tahun ini demi mencegah persebaran pandemi Covid-19.

Untuk saat ini, titik-titik penyekatan mudik masih dirancang oleh Pemkot Kota Bandung.

Baca Juga: Pangeran Harry Dicecar Kritik Pedas, Publik Inggris: Dunia Harry Terkoyak, Hadapi Konsekuensinya!

Pelarangan mudik dijelaskan oleh Wali Kota Bandung, Oded M Danial akan dibahas secara khusus oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bandung.

"Kan ketat, jadi nggak boleh ada pemudik dari Jakarta, dari Bandung ke luar kota juga nggak boleh," kata Oded dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Tak hanya pihak Pemkot saja, titik penyekatan mudik ini sudah disiapkan mereka melalui kerja sama dengan pihak TNI dan Polri.

Baca Juga: Beli Alat Tes Kehamilan untuk Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Jangan Stres Sayang

Penyekatan mudik ini dilakukan demi menekan angka kasus Covid-19 di Indonesia yang kini sudah mulai mengalami penurunan.

Dikonfirmasi di tempat lain, Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya menjelaskan beberapa lokasi yang akan jadi titik penyekatan mudik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat