kievskiy.org

'Tidak Ada Masalah', Saat Luhut Diminta Jatah Ridwan Kamil 15 Juta Dosis Vaksin per Bulan

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, ketika mengunjungi Posko Satgas Citarum Harum, di Kota Bandung.
Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, ketika mengunjungi Posko Satgas Citarum Harum, di Kota Bandung. /Pikiran Rakyat/Novianti

PIKIRAN RAKYAT -Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, memastikan permintaan Jawa Barat untuk mendapatkan jatah 15 juta vaksin per bulannya, dapat terealisasi.

“Soal vaksin itu tidak ada masalah, karena bulan ini ada 82 juta vaksin yang akan dibagikan, soal permintaan gubernur ini tidak ada masalah hanya masalah waktu pembagiannya saja,” ujar Luhut ketika mengunjungi Posko Satgas Citarum Harum, di Kota Bandung, Selasa, 7 September 2021.

Dikayakan Luhut, saat ini meski terjadi penurunan kasus di Indonesia, dia meminta semua pihak jangan jemawa, jangan sombong.

“Kita masih panjang cerita ini jadi bisa datang macam-macam varian kita enggak tahu. Besok lusa minggu bisa turun kalau tidak disiplin bisa naik lagi,” ujar dia.

Baca Juga: Putusan Baru! Mata Elang Boleh Sita Kendaraan di Jalan, MK: Leasing Sah Sita Barang Tanpa Proses Pengadilan

Adapun kelonggaran yang dilakukan saat ini tidak serta merta sekaligus melainkan secara bertahap.

“Banyak negara maju seperti Amerika, Korea Jepang, China, Inggris, bahkan Israel yang paling hebat katanya itu sudah 63% vaksin tapi sekarang jadi naik kasusnya. Jadi saya mohon semua orang hati-hati tetap jaga protokol kesehatan, jangan lengah,” tutur dia.

Sebelumnya, menurut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dengan target presiden bulan Desember 2021 itu membutuhkan kurang lebih 15 juta vaksin. Namun pada kenyataannya suplai untuk Jabar tidak banyak. 

"Jadi problemnya itu bukan di daerah tapi suplai yang belum pasti. Kalau berhasil 15 juta, maka 500.000 orang harus disuntik per hari. Alhamdulillah dua bulan 50.000 orang tervaksin dan akhir Agustus udah juara Indonesia 235.000 dan pada tanggal 28 Agustus lalu bisa 420.000 dalam sehari," ujar dia. 

Baca Juga: Kaget Minuman Hasil Racik Sendiri Ditawar Rp400 Juta, Rizky Febian: Aku Masih Gemetar

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat