kievskiy.org

Anggota DPRD Siap Perjuangkan Pemekaran Bandung Timur  

 ANGGOTA DPRD Kab. Bandung, Mochamad Luthfi Hafiyyan.*/ENGKOS KOSASIH/GALAMEDIA
ANGGOTA DPRD Kab. Bandung, Mochamad Luthfi Hafiyyan.*/ENGKOS KOSASIH/GALAMEDIA

SOREANG, (PR).- Pascapengucapan sumpah dan janji sebagai Anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) pada Senin 26 Agustus 2019 lalu, Mochamad Luthfi Hafiyyan, S.Pt (25), menyatakan dirinya akan terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat dan mengabdikan diri sepenuhnya kepada masyarakat.

Sebelum dilantik jadi anggota dewan pun, Luthfi memang menginginkan Kabupaten Bandung khususnya di wilayah timur bisa lebih maju. Karena itu ia berjuang di bidang usaha, hingga menjadi pengusaha muda yang sukses, bahkan terpilih sebagai Juara 1 Wirausaha Muda Tingkat Provinsi Jawa Barat pada 2014 silam.

"Sekarang saya terjun ke dunia politik praktis dan akan terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat melalui jalur politik, salah satunya dengan memperjuangkan agar pemekaran Kabupaten Bandung Timur bisa segera terwujud. Apalagi saat ini kapasitas saya sebagai anggota dewan yang mewakili masyarakat wilayah timur Kabupaten Bandung," kata Upi, sapaan Luthfi kepada wartawan di Gedung DPRD Kab Bandung di Soreang, Rabu 28 Agustus 2019.

Menurut Upi, memang sangat beralasan bila wilayah timur Kabupaten Bandung segera dimekarkan. Selain dalam rangka peningkatan pelayanan publik agar lebih optimal, kata Upi, juga akan lebih memicu pembangunan di Bandung timur lebih cepat lagi.

Potensi ekonomi

Upi pun menilai Bandung timur memiliki potensi ekonomi dan sumber daya alam yang berlimpah dan dapat menunjang pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Bandung Timur nantinya.

"Pemekaran KBT itu merupakan aspirasi masyarakat wilayah timur Kabupaten Bandung sudah sejak lama. Secara geografis juga mereka mengaku terlalu jauh untuk mengurus administrasi kependudukan di pusat pemerintahan di Soreang. Tentunya ini berimbas pada pelayanan publik yang kurang optimal, pembangunan yang kurang merata dan kesejahteraan masyarakat yang kurang terperhatikan," papar pemuda kelahiran Cicalengka 25 Juli 1994 ini.

Upi bertekad, dengan kapasitasnya sebagai anggota dewan, ia akan memperjuangkan aspirasi masyarakat dengan sebaik-baiknya, terutama di Daerah Pemilihan IV mencakup Kecamatan Cicalengka, Cikancung, Nagreg, dan Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung.

"Ya, pemekaran KBT juga merupakan prioritas bagi saya untuk turut mendorong dan memperjuangkannya agar segera terwujud, karena pemekaran ini merupakan aspirasi masyarakat yang sudah lama diidamkan," kata Upi kepada wartawan Galamedia, Engkos Kosasih.

Aspirasi masyarakat

Ia mengaku sejak pencalonannya sebagai anggota dewan pun masih banyak menerima masukan dan aspirasi dari masyarakat di Dapil IV Kab Bandung tentang pemekaran Bandung Timur. "Jauh sebelum saya jadi anggota dewan pun saya sering menerima aspirasi masyarakat yang disampaikan lewat Rumah Aspirasi Masyarakat Dapil IV Kabupaten Bandung. Salah satunya aspirasi tentang pemekaran Bandung Timur," ungkapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat