kievskiy.org

Permudah Pendaftaran Tanah, Pemkot Bandung dan BPN Bersinergi Melalui Program PTSL

Pemkot Bandung permudah masyarakat untuk mengurus sertifikat tanah melalui program PTSL.
Pemkot Bandung permudah masyarakat untuk mengurus sertifikat tanah melalui program PTSL. /KALBAR TERKINI/Mulyanto Elsa KALBAR TERKINI/Mulyanto Elsa

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung dan Kantor Pertanahan Kota Bandung terus berupaya untuk mempermudah masyarakat memperoleh sertifikat tanah dengan mudah dan cepat.

Upaya tersebut dilaksanakan melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap atau PTSL.

Salah satu langkah yang dilakukan oleh Pemkot Bandung dan Kantor Pertanahan Kota Bandung adalah melaksanakan Pengangkatan Sumpah Panitia Ajudikasi PTSL.

Pengangkatan Sumpah Panitia Ajudikasi PTSL dilaksanakan di rangkaian Satuan Tugas Wilayah Kota Bandung Tahun 2022 pada Jumat, 25 Februari 2022.

Baca Juga: Bongkar Soal Video Asusila Kalina Oktaranny dan Ricky W Mirza, Uya Kuya Panggil Saksi Mata?

"Hari ini saya, Kepala Kantor telah melantik sebagai panitia ajudikasi dan satuan tugas fisik, yuridis juga administrasi PTSL tahun 2022 wilayah kerja Kota Bandung," ujar Kepala Kantor Pertanahan Kota Bandung, Andi Kadandio Aleppudin sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Pemkot Bandung.

Andi Kadandio Aleppudin menambahkan, tim tersebut memiliki asas manfaat untuk masyarakat guna mempercepat hak masyarakat untuk mendapatkan sertifikat.

Andi Kadandio Aleppudin berharap di tahun 2022 Kota Bandung mampu melengkapi bidang tanah yang belum terdaftar.

Baca Juga: Bersikap sebagai Korban, Rusia Klaim Negeri Beruang Merah Menderita Usai Luncurkan Rudal ke Ukraina

Oleh karena itu, Andi Kadandio Aleppudin mengimbau masyarakat yang belum memiliki sertifikat tanah untuk segera mendaftarkannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat