kievskiy.org

275 Paket Sembako dari Indosat untuk Penjaga Sekolah di Kota Bandung

Ilustrasi - KEGIATAN belajar di sekolah.*
Ilustrasi - KEGIATAN belajar di sekolah.* /RIRIN NUR FEBRIANI/"PR"

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota Bandung kembali beroleh titipan bantuan bagi masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid-19. Kali ini, bantuan hadir dari salah satu perusahaan penyedia jasa dan jaringan telekomunikasi di Indonesia, berupa 275 paket sembako senilai Rp 50 juta. Berdasarkan rencana, Pemkot Bandung menyalurkan bantuan tersebut bagi penjaga sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Bandung.

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana menerima titipan bantuan tersebut di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Senin 18 Mei 2020. Yana menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. "Kami (Pemkot Bandung) tak bisa sendirian dalam menghadapi pandemi Covid-19," ucap Yana seusai menerima bantuan.

Baca Juga: PSBB di Kabupaten Cirebon Diperpanjang, 'Tim Pemburu' Dibentuk

Bantuan -termasuk dari perusahaan penyedia jasa, dan jaringan telekomunikasi-, ucap Yana, sangat berarti. Dia berharap, bantuan perusahaan itu dapat berlanjut pada masa mendatang.

"Warga Kota Bandung yang terkena dampak pandemi Covid-19 bisa terbantu. Semoga, kembali menitipkan bantuan. Hal itu merupakan kebaikan, bisa membawa perusahaan semakin maju," tutur Yana.

Baca Juga: Meski COVID-19 Indonesia Terus Beri Dukungan, Ratusan Pengungsi Palestina di Yordania Dapat Bantuan

VP Sales Indosat Ooredoo Jawa Barat, Hendi Gunawan mengatakan, bantuan tersebut merupakan donasi dari program Corporate Social Responsibility (CSR) yang bertepatan berjalan di tengah Ramadan dan pandemi Covid-19. "Bagian dari program CSR kami, Ramadan Berbagi Untuk Bersatu Lawan Covid-19. Kami menjalankan program sejak April 2020. Program merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat Kota Bandung," ucap Hendi.

Hendi mengatakan, terdapat penyaluran bantuan di delapan Kota besar secara serentak pada hari yang sama. Dia berharap, bantuan dapat meringankan beban pemerintah daerah guna menangani kebutuhan warga yang terkena dampak.

Baca Juga: Pertanyakan Kebijakan Mudik Lokal, Bupati: Garut Jadi Lokasi Berjumlah Pemudik Terbanyak di Jabar

"Selain Kota Bandung, dilakukan juga di sejumlah kota besar lain, di antaranya, Medan, Palembang, Bekasi, Semarang. Program juga merupakan kolaborasi, tentu kami berupaya bakal terus berlanjut. Semoga, pemberian bantuan bermanfaat bagi masyarakat," ucap dia. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat