kievskiy.org

Kontak Erat dengan Pedagang Lontong yang Positif Covid-19, 34 Warga di Cimahi Lanjutkan Isolasi

Pelaksanaan swab test untuk warga Karangmekar di pelataran Gereja HKBP Jalan Lurah Kota Cimahi, Jumat 5 Juni 2020.*
Pelaksanaan swab test untuk warga Karangmekar di pelataran Gereja HKBP Jalan Lurah Kota Cimahi, Jumat 5 Juni 2020.* /Pikiran-Rakyat.com/Harry Sujana

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak 34 warga RT 1 RW 17 Kelurahan Karangmekar Kecamatan Cimahi Tengah Kota Cimahi masih harus menjalani isolasi mandiri dan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) sebagai kategori kontak erat dengan kasus corona virus disease (covid-19) di lingkungan tersebut. Warga lainnya diperbolehkan beraktifitas kembali setelah dinyatakan negatif Covid-19 berdasarkan swab test.

Swab test pada Jumat 5 Juni 2020 diikuti 177 orang, pada Senin 9 Juni 2020 hasil tes dinyatakan 2 orang terkonfirmasi Covid-19. Yakni, istri dan anak pedagang lontong yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19. Tiga orang tersebut sudah diisolasi di RSUD Cibabat.

Kepala Dinas Komunikasi Informasi Arsip dan Perpustakaan (Diskominfoarpus) Kota Cimahi Harjono, mengatakan hal itu, Rabu 10 Juni 2020.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Paling Tak Suka Pikirannya Dipermainkan Pasangan

"Hasil swab di Karangmekar sudah keluar, terdapat dua orang dinyatakan positif. Sebanyak 34 warga masih isolasi selama 14 hari karena diklasifikasikan sebagai kontak erat kasus positif," ujarnya.

PSBM di lingkungan tersebut diterapkan setelah adanya temuan seorang pedagang lontong terkonfirmasi positif Covid-19. Pasien tersebut saat ini sudah menjalani perawatan di ruang isolasi khusus RSUD Cibabat.

Pelaksanaan swab test digelar sebagai upaya tracing terhadap riwayat kontak erat yang dilakukan pasien positif tersebut terhadap warga sekitar. Dari hasil swab, ditemukan 2 kasus positif Covid-19 yaitu istri dan anak pedagang lontong.

Baca Juga: Jelang AKB, Gugus Tugas Covid-19 Kab. Bekasi Siapkan Jurus Empat Sehat Lima Sempurna

Untuk 34 warga tersebut ditindaklajuti dengan Surat Keterangan Pemeriksaan dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi yang ditujukan untuk setiap warga. Sedangkan sebanyak 143 warga lainnya sudah tidak menjalani isolasi mandiri. Akses jalan masuk ke wilayah yang dikarantina pun kini sudah dibuka kembali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat