kievskiy.org

Yana Mulyana Ungkap Nasib ASN Jelang Lebaran 2022, Boleh Mudik?

Ilustrasi - ASN.
Ilustrasi - ASN. / Antara/Rendhik Andika

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah resmi mengizinkan perjalanan mudik Lebaran 2022 setelah dua tahun berturut-turut aktivitas tersebut dilarang akibat pandemi Covid-19.

Kendati demikian, ada syarat yang perlu dipenuhi oleh para calon pemudik yakni bukti telah divaksin booster atau dosis ketiga.

Lebih lanjut, aturan terkait perjalanan dan pelaksanaan mudik Lebaran 2022 akan tertuang dalam Surat Edaran (SE) Menteri Perhubungan dan SE Satgas Penanganan Covid-19.

Di tengah pelonggaran, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menjelaskan nasib aparatur sipil negara (ASN) selama periode Idul Fitri 1443 H.

Baca Juga: Kemenkeu Klarifikasi Soal Pengenaan PPN pada Motor Mobil Bekas, Harga jadi Lebih Mahal?

Yana Mulyana dengan gamblang menjabarkan bila tak ada aturan larangan mudik bagi ASN.

Siapa pun yang merasa sehat secara fisik maupun jasmani diperbolehkan untuk pulang kampung.

"Kalau ASN (mudik) saya tidak melarang, silahkan mudik ketemu sama keluarga, ketemu orang tua di kampung masing-masing. Silahkan saja jika merasa sehat," kata Yana saat ditemui di jalan Terusan Galunggung, Rabu 13 April 2022.

Namun Yana menganjurkan agar ASN terlebih dahulu melakukan tes antigen sebagai langkah antisipasi mencegah penyebaran Covid-19.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat