kievskiy.org

Massa Puluhan Ormas Islam Anti Komunis Ramaikan Seminar Bertema Respons Jawa Barat Terhadap RUU BPIP

KETUA Forum Umat Islam Indonesia K.H Athian Ali saat seminar bertema respons Masyarakat Jawa Barat terkait RUU BPIP di Masjid Istiqomah, Kota Bandung pada Sabtu 8 Agustus 2020.
KETUA Forum Umat Islam Indonesia K.H Athian Ali saat seminar bertema respons Masyarakat Jawa Barat terkait RUU BPIP di Masjid Istiqomah, Kota Bandung pada Sabtu 8 Agustus 2020. /Dok. Gerak

PIKIRAN RAKYAT - Ratusan massa dari puluhan ormas Islam yang tergabung dalam Gerakan Anti Komunis (Gerak) Jawa Barat laksanakan seminar terbuka untuk umum. Seminar tersebut bertema 'Respons Jawa Barat Terhadap RUU BPIP'‎.

Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Istiqomah di Jalan Taman Citarum, Kota Bandung pada Sabtu, 8 Agustus 2020.

Setidaknya 200 orang massa mengikuti acara yang dilaksanakan di dalam masjid tersebut.

Baca Juga: Bayern Munchen vs Chelsea di Liga Champions: Statistik 5 Laga Terakhir, Logis The Blues Menang?

Salah satu pembicara pada seminar tersebut Brigjen TNI (Purn) Nasuka‎ menceritakan adanya pembentukan aliansi anti komunis.

Tujuannya adalah untuk menghambat bangkitnya komunis di Indonesia, pembentukan aliansi tersebut adalah pada tahun 1990-an.

"Jadi dengan RUU BPIP setidaknya terdapat 3 atau 4 kelompok, kelompok pertama bertugas menolak yaitu ingin menurunkan derajat Pancasila. Caranya dengan menghilangkan butir-butir Pancasila, kelompok selanjutnya menerima RUU tersebut, sedangkan kelompok ketiga menyatakan waspada dengan kembalinya komunis," ucapnya seraya menambahkan ada kelompok lainnya yang tidak peduli dengan RUU BPIP tersebut.

Baca Juga: Belum Beres Covid-19, AS Dihadapi dengan Wabah Salmonella Gara-gara Bawang

Pemateri lainnya Dr Hadiyanto Abdul Rachim menyatakan RUU HIP yang kini masih jadi kontroversi tidak mencantumkan Tap MPRS No 25 Tahun 1966.

Tap MPRS tersebut seperti diketahui adalah tentang pembubaran Partai Komunis Indonesia. Selain larangan setiap kegiatan untuk memyebarkan dan mengembangkan faham atau ajaran komunis, marxisme dan leninisme.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat