kievskiy.org

DKPP Bandung Siap Luncurkan Aplikasi Terbaru, Catat Produksi Kelompok Buruan SAE agar Lebih Terukur

Warga memetik cabai di kebun Buruan SAE, RW 9 Derwati, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung, Minggu, 13 November 2022.
Warga memetik cabai di kebun Buruan SAE, RW 9 Derwati, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung, Minggu, 13 November 2022. /Pikiran Rakyat/Satira Yudatama

PIKIRAN RAKYAT - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung berencana membuat aplikasi yang dapat mencatat produksi kelompok-kelompok pelaksanakan urban farming terintegrasi yang bernama Buruan SAE. Saat aplikasi itu sudah meluncur nanti, hasil panen dari kelompok-kelompok Buruan SAE di Kota Bandung dapat lebih terukur.

Kepala DKPP Kota Bandung Gin Ginanjar menyampaikan, rata-rata kelompok Buruan SAE sudah dapat memanen hasil pelaksanana Buruan SAE, paling tidak untuk pemenuhan kebutuhan pengurus dan warga lingkungan sekitarnya.

"Jumlah yang tercatat, ada 375 kelompok Buruan SAE di Kota Bandung. Rata-rata kelompok sudah mampu memanen hasil. Bahkan, ada beberapa yang sudah bisa menjadikan hasil panen sebagai komoditas," ucap Gin Gin, Selasa, 25 Juli 2023.

Selain memenuhi kebutuhan pengelola dan warga di sekitarnya, Gin Gin mengatakan, hasil panen Buruan SAE memberi andil dalam program peningkatan gizi maupun penanganan stunting di Kota Bandung. Menurut dia, penurunan angka prevalensi stunting di Kota Bandung pada 2022 ketimbang 2021, di antaranya atas manfaat aktivitas kelompok-kelompok Buruan SAE.

Baca Juga: Cinta Mega Dipecat, Masih Jadi Kader PDIP?

Pihaknya sudah mengarahkan kepada tiap-tiap kelompok Buruan SAE agar mencatat jumlah panen dan jenisnya, termasuk pemasukan dan pengeluaran biaya. Sejauh ini, pihaknya belum berhasil merekapitulasi pencatatan dari tiap-tiap kelompok Buruan SAE.

"Lantaran demikian, kami berencana membuat aplikasi guna memudahkan rekapitulasi pencatatan dari tiap-tiap kelompok. Dari sisi kelompok pun bisa lebih mudah melakukan pencatatan," ucap Gin Gin.

Secara umum, Gin Gin mengatakan bahwa gerakan Buruan SAE terus berkembang di Kota Bandung. Terkini, untuk peningkatan kuantitas dan kualitas gerakan Buruan SAE, pihaknya bekerja sama dengan perusahaan.

"Perusahaaan melalui Tanggung Jawab Sosial Lingkungan mulai menyentuh kelompok-kelompok Buruan SAE. Misal, PTPN VIII yang mendukung kelompok Buruan SAE dalam hal pemgembangan teknologi informasi, pemasaran, maupun aspek lainnya," ucap Gin Gin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat