kievskiy.org

Edwin Senjaya Diusung Partai Golkar Jadi Wali Kota Bandung

KETUA DPD Partai Golkar Kota Bandung Edwin Senjaya.*
KETUA DPD Partai Golkar Kota Bandung Edwin Senjaya.* /Satira Yudatama Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung Edwin Senjaya diusung DPP Partai Golkar untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota Bandung pada Pilkada serentak 2024. Perintah DPP Partai Golkar kepada Edwin tercantum dalam surat perintah bernomor Sprin-568/DPP/GOLKAR/XI/2023 tertanggal 20 November 2023.

Edwin mengaku, merespons perintah itu dengan tenang. "Sebagai kader partai, mesti menjalankan amanat dari DPP. Beroleh perintah (bakal calon kepala daerah) maupun tidak, tetap akan berjuang memenangkan Partai Golkar. Namun, bersamaan dengan surat perintah tersebut, tanggung jawab jadi makin besar," tutur Edwin, Jumat 24 November 2023.

Edwin memaparkan, DPP Partai Golkar mengundang 1.117 kader dari seluruh daerah ke Jakarta pada 21 November 2023. Undangan itu dalam rangka pemberian tugas menjadi bakal calon gubenur dan bakal calon wakil gubernur, bakal calon wali kota dan bakal calon wakil wali kota, serta bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati. Setelah undangan itu, kader mesti segera menyosialisasikan di daerah masing-masing.

Sepengetahuan Edwin, jumlah kader yang beroleh tugas pada tiap-tiap daerah berbeda-beda. "Ada yang 3-4 kader pada satu daerah. Ada juga yang seorang saja. Untuk di Kota Bandung, saya dan Ibu Atalia (Praratya) yang beroleh tugas atau perintah itu. Surat tugasnya masing-masing," ucap Edwin.

Kendati sudah memberikan surat perintah kepada dirinya dan Atalia, Edwin mengatakan, pada akhirnya DPP memutuskan satu nama yang maju untuk Pemilu Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung mendatang. Dia yakin, DPP memutuskan itu dengan kriteria-kriteria terukur.

"DPP belum memerinci kriteria-kriteria itu. DPP melakukan evaluasi tiap bulan. Evaluasi besarnya setelah Pileg dan Pilpres. Tampaknya, kinerja dan aspek personal merupakan beberapa elemen evaluasi. Saya dan Bu Atalia sama-sama menjalankan tugas partai, bukan untuk bersaing," ucap Edwin.

Selaku Ketua DPD Partai Golkar Kota Bandung, Edwin mengemban tugas merealisasikan target 20 persen kursi di DPRD Kota Bandung. Dia mengaku siap melakukan upaya terbaik, di antaranya dengan pendekatan langsung ke masyarakat di daerah pemilihan selaku caleg maupun keseluruhan Kota Bandung dalam tugasnya sebagai Ketua DPD.

Surat perintah untuk Edwin ditandatangani Ketua Umum Airlangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal Lodewijk F Paulus.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat