kievskiy.org

PKS Bandung Ajukan Rekomendasi Bakal Cawalkot dan Cawawalkot, Ini Nama-namanya

Siti Muntamah (kiri) dan Asep Mulyadi (kanan) berbicara di hadapan simpatisan dan kader saat Silakbar 1445 Hijriah di SOR Arcamanik, Kota Bandung, Minggu, 19 Mei 2024.
Siti Muntamah (kiri) dan Asep Mulyadi (kanan) berbicara di hadapan simpatisan dan kader saat Silakbar 1445 Hijriah di SOR Arcamanik, Kota Bandung, Minggu, 19 Mei 2024. /Pikiran Rakyat/Satira Yudatama

PIKIRAN RAKYAT - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bandung mantap mengajukan Siti Muntamah dan Asep Mulyadi untuk maju di Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2024. Pengajuan atau pengusulan dua nama itu telah berada di Bidang Pembinaan Wilayah, bagian dari pengurus DPP.

Ketua DPD PKS Kota Bandung Ahmad Rahmat menyebutkan, Siti Muntamah dan Asep Mulyadi merupakan kader terbaik partai untuk maju di Pilwalkot Bandung 2024. Pengusulan dua nama itu berdasarkan penjaringan dan penyaringan yang panjang.

"Kami meminta masukan dari struktur pengurus di tingkat cabang, ranting, serta kader. Berlaku finalisasi (usulan nama) di Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD), kemudian menyampaikan ke DPW Jawa Barat yang juga menempuh proses panjang. Selanjutnya, ke Bidang Pembinaan Wilayah yang merupakan bagian dari DPP. Finalnya, tentu kewenangan DPP, nama mana yang beroleh SK," tutur Ahmad pada sela-sela Silakbar 1445 Hijriah di SOR Arcamanik, Kota Bandung, Minggu, 19 Mei 2024.

Beroleh 11 kursi DPRD Kota Bandung pada Pileg 2024, PKS berhak mendaftarkan nama calon wali kota dan wakil wali kota tanpa perlu berkoalisi dengan partai politik lain. Kendati demikian, pihaknya tetap menjalin komunikasi dengan berbagai partai politik, bahkan figur non-parpol.

"Sudah berkomunikasi dengan partai politik yang meraih kursi maupun tidak. Secara umum, mereka ingin bersama dengan PKS. Kami masih akan menjalin komunikasi dengan beberapa parpol lagi. Untuk Pilwalkot Bandung 2024, kami beroleh instruksi untuk membidik Kota Bandung 1 (wali kota)," ucap Ahmad.

Bagi siapa pun nama yang menjadi keputusan DPP nanti, pihaknya berpesan, mesti mampu menyelesaikan masalah umum di Kota Bandung, seperti kemacetan, sampah, lapangan pekerjaan, banjir, sarana air bersih. Hal yang juga penting, program-program baik saat masa kepemimpinan mendiang Oded M Danial perlu berlanjut.

Ketua DPW PKS Jawa Barat Haru Suandharu menghadiri Silakbar 1445 H. Dia mengatakan, telah menyerahkan berkas usulan dari daerah-daerah di Jawa Barat ke DPP.

"Tinggal menunggu keputusan dari DPP. Demikian pula usulan nama untuk maju di Pilwalkot Bandung 2024. Nanti, terserah DPP. Tetap (Siti Muntamah, Asep Mulyadi, keduanya) atau nama lain," ucap Haru.

Sementara itu, Siti Muntamah mengaku, mesti menyikapi rekomendasi dari DPD PKS Kota Bandung dengan penuh kesiapan. Hal itu termasuk seumpama mesti lebih dahulu mundur sebagai calon DPRD Jawa Barat terpilih periode 2024-2029.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat