kievskiy.org

Geger Penemuan Jasad Pria Tanpa Identitas di Flyover Cimindi, Polisi Lakukan Penyelidikan

Tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah TKP penemuan jasad pria tanpa identitas di Flyover Cimindi. Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud
Tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah TKP penemuan jasad pria tanpa identitas di Flyover Cimindi. Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Jasad pria tanpa identitas ditemukan di Flyover Cimindi, Kota Bandung, Jumat, 28 Juni 2024 dini hari. Akibat peristiwa tersebut jalanan di sekitar lokasi pun alami kemacetan.

Kemacetan ini karena flyover dan sekitarnya merupakan daerah perlintasan Kota Bandung dan Kota Cimahi yang padat. Banyak warga yang melintas di lokasi tersebut.

Pantauan, tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi kejadian. Sedangkan mayat pria tanpa identitas tersebut telah dievakuasi ke Rumah Sakit Sartika Asih, di Jalan Moh Toha, Kota Bandung.

Pawas Polsek Andir Inspektur Satu Ano Sumarno mengatakan petugas menerima informasi dari masyarakat tentang seorang pria tanpa identitas di Flyover Cimindi. Ia mengatakan petugas langsung menuju lokasi.

"Saya menerima informasi masyarakat dari pagi langsung meluncur ke TKP," ucap dia ditemui di lokasi kejadian, Jumat, 28 Juni 2024.

Tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah TKP penemuan jasad pria tanpa identitas di Flyover Cimindi. Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud
Tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah TKP penemuan jasad pria tanpa identitas di Flyover Cimindi. Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud

Ano mengatakan identitas pria tersebut masih dalam penyelidikan. Saat tiba di lokasi, Ano mengatakan kondisi pria tersebut dalam keadaan tergantung. "Terkait identitas masih didalami oleh Inafis Polrestabes Bandung," kata dia.

Menurut Ano, sejauh ini belum ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Namun, pihaknya masih melakukan penyelidikan. "Tidak ada tanda kekerasan kelihatannya masih penyelidikan," kata dia.

Sementara itu, proses evakuasi terhadap mayat berlangsung 30 menit dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Sartika Asih Bandung.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat