kievskiy.org

Mike Dean Jadi Sorotan Usai Laga Fulham vs West Ham, Wasit Kontroversial Liga Inggris

Wasit Mike Dean saat memberi kartu merah pada Tomas Soucek di laga lanjutan Liga Inggris Fulham vs West Ham.
Wasit Mike Dean saat memberi kartu merah pada Tomas Soucek di laga lanjutan Liga Inggris Fulham vs West Ham. /Reuters/Clive Rose Pool via REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Mike Dean, wasit yang memimpin laga Fulham vs West Ham dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu, 7 Februari 2021 dini hari WIB, menjadi sorotan usai pertandingan.

Pasalnya adalah keputusan kontroversial yang dibuatnya saat memberi kartu merah pada Tomas Soucek, pemain West Ham, pada penghujung laga.

Tomas Soucek diganjar kartu merah oleh Mike Dean lantaran dianggap telah melakukan pelanggaran dengan memukul wajah pemain Fulham, Aleksander Mitrovic, setelah sang wasit mengecek VAR.

Baca Juga: 10 Kecamatan dengan Positif Aktif Covid-19 Tertinggi di Kota Bandung, Total Kasus Kian Mengkhawatirkan

Meski demikian, banyak pihak menganggap kontak yang dilakukan Tomas Soucek pada Mitrovic tidak dilandasi kesengajaan.

"Mitrovic mengganggu dia (Soucek-red) dengan menariknya. Dia mencoba menghindarinya dengan menarik tangannya dari genggaman Mitrovic yang kemudian tidak sengaja menyentuh wajah Mitrovic," tutur Jamie Redknapp, pengamat sepak bola Inggris, dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari Skysports.

"Apa yang terjadi pada sepak bola ketika kejadian semacam ini diganjar dengan kartu merah?" tanyanya retorik.

"Fakta bahwa Mike Dean tetap menghukum itu dan memberinya kartu merah telah benar-benar mengkhawatirkan saya."

Baca Juga: Link Streaming Ikatan Cinta 7 Februari: Al Buat Andin Nangis di Pengadilan, Rujuk atau Cerai?

Kekecewaan juga disuarakan oleh manajer West Ham, David Moyes setelah laga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat