kievskiy.org

Ketum PSSI Pimpin Tim Investigasi Kerusuhan Stadion Kanjuruhan, MSD Tebak Hasil: Sesuai Keinginan Iwan Bule

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. /Antara/Michael Siahaan

PIKIRAN RAKYAT - Mantan sekretaris Kementerian BUMN, Muhammad Said Didu menebak hasil dari tim investigasi untuk kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Sabtu, 1 Oktober 2022 malam WIB.

Kerusuhan tersebut terjadi usai laga Arema kontra Persebaya yang menewaskan 125 orang menurut data kepolisian pada Minggu, 2 Oktober 2022 malam WIB.

Kerusuhan tersebut menjadi topik pembicaraan internasional, hingga Presiden FIFA, Gionni Infantino angkat suara.

Pihak-pihak terkait seperti kepolisian dan PSSI berjanji akan melakukan investigasi terkait kejadian tersebut.

Baca Juga: Ucapan Menpora dan Ketum PSSI Timbulkan Kontroversi

PSSI telah membentuk tim investigasi yang dipimpin oleh sang Ketum, Mochamad Iriawan atau yang biasa disapa Iwan Bule.

Namun, kepemimpinan Iwan Bule dalam tim investigasi tersebut dipertayakan.

Pasalnya, Iwan Bule akan dianggap sebagai saksi dan dimintai keterangan oleh tim investigasi terkait kejadian tragis di Stadion Kanjuruhan.

Baca Juga: Janji Gubernur Jawa Timur, Usut Tuntas Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat