kievskiy.org

Skuad PSG Diserang Virus Jelang Lawan Bayern di Babak 16 Besar Liga Champions

Potret Lionel Messi (kiri), Kylian Mbappe (tengah), dan Neymar (kanan) saat memperkuat PSG.
Potret Lionel Messi (kiri), Kylian Mbappe (tengah), dan Neymar (kanan) saat memperkuat PSG. /Reuters/Gonzalo Fuentes

PIKIRAN RAKYAT - PSG dihadapi situasi sulit jelang menatap babak 16 besar Liga Champions. Beberapa pemainnya dikabarkan mengalami masalah kesehatan akibat terserang virus, menurut laporan RMC Sport.

Serangan virus tersebut dilaporkan terjadi hanya beberapa jam sebelum pertandingan menghadapi Monaco di Liga Prancis, pada Sabtu, 11 Februari 2023 malam WIB. Beberapa pemain PSG terbangun pada pagi hari dengan muntah-muntah, sakit perut, dan kehilangan energi. Fabian Ruiz dan Vitinha adalah dua nama yang dikonfirmasi mengalami masalah pada pencernaan.

Akibatnya, PSG tampil tidak maksimal dan harus menyudahi laga dengan  kekalahan. Pertandingan yang berlangsung di Stade Louis II, selesai dengan skor 3-1 untuk kemenangan Monaco.

Gol-gol kemenangan Monaco dicetak Aleksandr Golovin pada menit ke-4, dan dua gol dari Wissam Ben Yedder pada menit ke-18 dan tambahan waktu babak pertama 45+2'. Sementara satu gol PSG dibukukan lewat pemain 16 tahun, Warren Zaire-Emery pada menit ke-39.

Baca Juga: Kata Luis Campos Soal Kelanjutan Karier Lionel Messi di PSG

Ini adalah kekalahan kedua PSGdi Liga Prancis dalam lima pertandingan terakhirnya, sekaligus kekalahan ketiga pada musim 2022-2023.

PSG masih menempati peringkat teratas klasemen sementara Liga Prancis dengan koleksi 54 poin dari 23 laga. Sergio Ramos dan kolega unggul lima angka dari Marseille di peringkat ke-2.

Selain masalah virus tersebut, PSG tanpa diperkuat pemain bintang mereka seperti Lionel Messi yang absen karena cedera hamstring, dan Kylian Mbappe yang menderita cedera otot adukktor.

Krisis pemain PSG belum mereda alias bertambah panjang lantaran Marco Veratti dan Renato Sanches juga musti menepi ke ruang fisioterapi.

Baca Juga: Didepak Chelsea dari Liga Champions, Berikut Kiprah Pierre-Emmerick Aubameyang di Sepak Bola Eropa

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat