kievskiy.org

Madura United vs Persija Jakarta, Thomas Doll Bicara Peluang Juara BRI Liga 1

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll /Persija.id

PIKIRAN RAKYAT – Pekan ke-27 BRI Liga 1 2022-2023 akan menyuguhkan laga Madura United vs Persija Jakarta. Macan Kemayoran akan bertamu ke markas tim berjuluk Laskar Sape Kerrab di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, pada Minggu, 26 Februari 2023.

Tim besutan Thomas Doll saat ini sedang bersaing di jalur juara. Mereka mendapat ujian berat melakoni pertandingan krusial di kandang lawan.

Macan Kemayoran kini menduduki posisi ke-3 klasemen BRI Liga 1 mengemas 50 poin dari 25 pertandingan. Persija hanya berjarak dua poin dari Persib Bandung di posisi kedua, lalu 6 poin dari pemuncak klasemen PSM Makassar.

Mendapat ujian berat, Thomas Doll memilih mengesampingkan soal peluang juara musim ini. Pelatih asal Jerman itu menegaskan bahwa ia lebih memilih fokus menghadapi lawan-lawannya di sisa kompetisi.

Baca Juga: Prediksi Skor Everton vs Aston Villa di Liga Inggris: Statistik Tim, Head to Head, dan Starting Line-Up

“Untuk sekarang kami menghormati semua lawan dan tidak berbicara mengenai memenangkan liga musim ini. Karena semua itu di luar kendali saya,” ucap Thomas, seperti dikutip dari laman Persija.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu tak ingin berbicara banyak dan lebih memilih fokus memikirkan pertandingan terdekat, yakni melawan Madura United.

“Untuk laga berikutnya kami akan melawan Madura United di mana kami harus menempuh waktu satu setengah jam dengan pesawat dan tiga jam dengan bus,” ujar Thomas.

Baca Juga: Prediksi Skor PSIS Semarang Vs Persita Tangerang di BRI Liga 1, Head to Head dan Susunan Pemain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat