kievskiy.org

Prediksi Skor Persik vs Persita di BRI Liga 1: Kondisi Tim, Head to Head hingga Susunan Pemain

Skuad Persik Kediri.
Skuad Persik Kediri. /Antara/Prasetia Fauzani

PIKIRAN RAKYAT - Persik Kediri bakal menjamu Persita Tangerang dalam laga tunda pekan ke-18 BRI Liga 1 2022/2023. Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Brawijaya Kediri, pada Jumat malam, 24 Maret 2023 pukul 20.30 WIB.

Persik tengah dalam tren positif usai meraih enam kemenangan beruntun. Kini tim berjuluk Macan Putih itu menempati peringkat 14 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan torehan 35 poin dari hasil 30 laga.

Sementara Persita berada di peringkat 8 klasemen dengan perolehan 41 poin dari hasil 29 laga. Tim berjuluk Pendekar Cisadane ini hanya terpaut satu poin di atas Persis.

Kondisi tim

Menghadapi Persita, Persik Kediri dipastikan tidak akan diperkuat sejumlah pemainnya lantaran cedera dan terkena hukuman akumulasi kartu.

Baca Juga: Soal Larangan Bukber, PBNU: Ada Baiknya Bagi-bagi ke Fakir Miskin, Jangan Bikin Kita Seolah Berpesta Besar

“Saya tidak mau fokus pada hal-hal negatif. Saya mau fokus positif, saya tahu mental pemain kita kuat sekali. Siapa yang turun untuk jadi pemain inti pasti fight untuk tiga poin,” ujar pelatih Persik, Divaldo Alves, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Liga Indonesia Baru, pada Jumat.

Lebih lanjut, dia mengaku tidak ada masalah dengan adaptasi pertandingan yang dihelat di bulan Ramadhan.

Menurutnya, para pemain Persik sudah bisa menyesuaikan diri dengan kondisi dan situasi di tengah ibadah puasa Ramadhan.

Pelatih asal Portugal itu menambahkan, sebagai tuan rumah, tim asuhannya harus bermain dengan all out untuk melanjutkan tren positif tim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat