kievskiy.org

Update Kondisi Terkini Mason Mount Jelang Newcastle vs Manchester United di Liga Inggris

Gelandang Manchester United, Mason Mount.
Gelandang Manchester United, Mason Mount. /Reuters/Andrew Couldrige

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengatakan bahwa Mason Mount yang sempat mengalami cedera otot sudah kembali ikut latihan. Mason Mount didatangkan dari Chelsea pada jendela transfer musim panas lalu.

Gelandang timnas Inggris itu hanya memberikan satu umpan dalam 12 penampilan di semua kompetisi. Dia absen dalam 5 pertandingan awal musim ini karena cedera.

Mason Mount juga tidak ikut bermain dalam 2 pertandingan terakhir Man United melawan Everton di Liga Inggris dan Galatasaray di Liga Champions. Ada kekhawatiran cedera yang baru dialami akan membuatnya absen sekira sebulan.

Akan tetapi, Ten Hag menegaskan bahwa sang gelandang sudah kembali mengikuti latihan. Mantan pelatih Ajax ini mengakui, Man United memiliki banyak pilihan pemain namun ia harus mengatur bebannya karena menyangkut dengan kebugaran.

"Mason Mount, hari ini, kembali ke lapangan (latihan), tapi saya tidak tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan sampai dia kembali (bermain). Saya tidak bisa mengatakannya saat ini," ujar Ten Hag.

Man United juga menyatakan bahwa Tyrell Malacia terpaksa menjalani operasi lutut kedua. "Ada kabar terbaru, jadi Ty Malacia, dia menjalani operasi dan dia akan kembali dalam waktu singkat. Saya pikir, mulai tahun baru, dia bisa tersedia," ucap Ten Hag dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Sports Mole pada Sabtu, 2 Desember 2023.

Dia juga menyatakan bahwa Luke Shaw sudah bisa kembali bermain pekan ini. Pelatih berusia 53 tahun itu sangat senang melihat beberapa pemainnya pulih dan bisa kembali bermain.

Amad Diallo, Casemiro, Jonny Evans, Lisandro Martinez masih tetap absen karena cedera. Sedangkan Jadon Sancho yang berseteru dengan Ten Hag belum terlibat lagi ke dalam skuad sejak akhir Agustus.

Sancho diperkirakan meninggalkan Man United pada bursa transfer Januari. Jelang pertandingan melawan Newcastle United pada Minggu, 3 Desember 2023 dini hari WIB, Setan Merah akan kembali diperkuat oleh Marcus Rashford.

Pemain timnas Inggris itu absen melawan Galatasaray karena skorsing. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor imbang 3-3. Kiper Andre Onana mendapat kritik keras atas hasil pertandingan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat