kievskiy.org

Profil dan Statistik Justin Hubner, Pemain Liga Inggris yang Dinaturalisasi Timnas Indonesia

Pesepak bola Justin Hubner.
Pesepak bola Justin Hubner. /Instagram/@justinhubner5

PIKIRAN RAKYAT – Justin Hubner telah sah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai menjalani pengambilan sumpah pada Rabu, 6 Desember 2023. Ia merupakan pemain Wolverhampton Wanderers (Wolves) di Liga Inggris yang bakal diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia.

Proses naturalisasi Justin Hubner berjalan cukup lama. Ia awalnya akan dinaturalisasi bersama Ivar Jenner untuk menjadi bagian Timnas Indonesia di Piala Dunia U20 2023 yang batal digelar di Tanah Air.

Akan tetapi, karena satu dan lain hal, proses naturalisasi Justin Hubner sempat mandek. Sedangkan Ivar Jenner sudah lebih dulu menjadi WNI dan bermain bersama Timnas Indonesia di berbagai ajang.

Justin Hubner masih berusia 20 tahun dan sudah bermain untuk Wolves yang mentas di Liga Inggris. Berikut profil dan statistic Justin Hubner.

Pemain keturunan Indonesia-Belanda

Justin Hubner lahir di Den Bosch, Belanda pada 14 September 2023. Ia memiliki darah Indonesia dari kakeknya, Ferdinand Rudolf Hubner, yang lahir di Makassar pada 1948 silam. Sementara ayahnya merupakan pria asli Indonesia yang berasal dari Jakarta, dan ibunya dari Belanda.

Justin Hubner merupakan pemain berposisi sebagai bek tengah dengan postur 187 cm. Di klubnya saat ini Wolves, Hubner terikat kontrak hingga 30 Juni 2025 usai diperpanjang pada 1 Februari 2023 lalu.

Baca Juga: Daftar Pemain Cedera Liverpool Jelang Laga Kontra Sheffield United 7 Desember 2023

Riwayat klub

Justin Hubner memulai karier sepak bola dengan bergabung VV TGG di Belanda. Setelah itu, dia berpindah klub ke tim junior Willem II pada 2013.

Hubner sempat berpindah klub lagi ke Brabant United hingga 2017. Ia juga sempat membela klub tempat lahirnya, FC Den Bosch pada 2017-2020.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat