kievskiy.org

Peran Erik Ten Hag dalam Skema Kebijakan Transfer Pemain Baru Sir Jim Ratcliffe di Manchester United

Manajer Manchester United Erik ten Hag ingin tetap dilibatkan dalam kebijakan transfer di bawah manajemen Sir Jim Ratcliffe yang baru.
Manajer Manchester United Erik ten Hag ingin tetap dilibatkan dalam kebijakan transfer di bawah manajemen Sir Jim Ratcliffe yang baru. /Reuters/Carl Recine

PIKIRAN RAKYAT - Erik ten Hag berkeinginan untuk mempertahankan pengaruhnya dalam keputusan transfer pemain di Manchester United. Hal tersebut disampaikan setelah investasi minoritas oleh Sir Jim Ratcliffe di manajemen Setan Merah disahkan.

Tim yang dipimpin oleh Ratcliffe, chairman dan CEO INEOS, akan mengambil alih operasi sepak bola di Old Trafford ketika kesepakatan senilai 1,3 miliar USD atau sekira Rp20 triliun untuk membeli 25% saham resmi disetujui.

Sir Dave Brailsford, direktur olahraga di INEOS, berkeinginan untuk merombak cara Manchester United merekrut pemain, namun Ten Hag dikabarkan sangat ingin memastikan dirinya tetap menjadi bagian kunci dari proses pengambilan keputusan.

Pelatih asal Belanda ini telah memegang hak veto atas semua transfer sejak menjabat sebagai manajer pada tahun 2022 dan ingin terus memiliki peran besar dalam menentukan pemain yang datang dan pergi dari Old Trafford.

Terdapat keraguan terkait kebijakan transfer United sejak Ten Hag menjadi manajer, terutama pengeluaran sebesar €100 juta ($105 juta) atau sekira Rp1,9 triliun untuk membawa Antony dari klub sebelumnya, Ajax.

Baca Juga: Sergio Reguilon Dipulangkan Manchester United ke Tottenham Hotspurs

Sejumlah sumber menyatakan bahwa hak veto tersebut tertulis dalam kontrak Ten Hag, dan ia mengharapkan klausul tersebut akan dihormati meskipun terjadi pergantian personel di puncak departemen sepak bola. Ten Hag dijadwalkan akan mengadakan pertemuan dengan Ratcliffe, Brailsford, dan tim INEOS lainnya menjelang disahkannya secara resmi kesepakatan tersebut.

Brailsford telah mengunjungi Carrington setelah pengumuman pada malam Natal bahwa Ratcliffe telah menyetujui kesepakatan untuk membeli saham dari pemilik sebelumnya, Keluarga Glazer, dan hadir dalam kemenangan 3-2 atas Aston Villa pada Boxing Day serta kekalahan 2-1 dari Nottingham Forest pada 30 Desember.

Ratcliffe, menurut sumber, mengunjungi Old Trafford pada hari Selasa dan akan mengadakan pertemuan di Carrington "secepatnya." Berbicara setelah kesepakatan diumumkan, Ten Hag mengatakan bahwa ia "ingin bekerja" dengan INEOS.

"Saya berharap mereka ingin bekerja dengan saya, saya ingin bekerja dengan mereka, kita akan memiliki diskusi yang menyeluruh, pertemuan yang mendalam. Kita akan lihat prosesnya,” kata Erik Ten Hag.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat