kievskiy.org

Hadiah Subsidi Energi Senilai Rp3 Juta bagi Setiap Orang, Begini Kata Pertamina

Pesan yang menyebut bahwa Pertamina bagikan bantuan subsidi energi Rp3 juta.
Pesan yang menyebut bahwa Pertamina bagikan bantuan subsidi energi Rp3 juta.

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi pada Sabtu, 3 September 2022. Kenaikan harga pada BBM subsidi tersebut berlaku untuk jenis Pertalite, Solar dan Pertamax.

Diketahui, harga BBM bersubsidi jeni Pertalite saat ini mencapai angka Rp10.000 per liter, Solar Rp6.800 per liter dan Pertamax naik hingga Rp14.500 per liter.

Di tengah kenaikan harga BBM bersubsidi ini, santer terdengar kabar bahwa pihak PT. Pertamina akan membagikan subsidi energi sebesar Rp3 juta.

Baca Juga: BLT BBM Telah Tersalurkan di 445 Kab/Kota, Mensos Jamin Tepat Sasaran!

Kabar soal pembagian subsidi tersebut beredar secara masif melalui platform berbagi pesan digital, WhatsApp. Kabar yang beredar itu berisikan narasi sebagaimana berikut ini;

"Subsidi energi pemerintah Pertamina! Melalui kuesioner, Anda akan berkesempatan mendapatkan 3000000 Rupiah," kata keterangan tersebut.

Lantas, benarkan kabar soal pembagian subsidi energi dari Pertamina di tengah naiknya harga BBM? Berikut penjelasan yang telah dirangkum oleh Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: The Law Cafe Debut dengan Rating Tinggi, Lee Seung Gi Mengaku Emosional Saat Baca Naskah Skenario

Unit Manager Communication Relations & CSR Pertamina MOR III Eko Kristiawan menjelaskan bahwa Pertamina tidak pernah memiliki kebijakan untuk membagikan subsidi energi secara cuma-cuma di tengah kenaikan harga BBM.

Apalagi, subsidi energi tersebut dibagikan melalui mekanisme pendataan pada sebuah link kuesioner.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat