kievskiy.org

Cek Fakta: Obat Kapsul Berisi Paku Dikabarkan Beredar di Tengah Masyarakat

Ilustrasi paku.
Ilustrasi paku. /Pixabay/lukaszdylka

PIKIRAN RAKYAT - Beredar di media sosial unggahan seorang netizen yang memperlihatkan terdapat sebuah paku di dalam obat berjenis kapsul. Ketika kapsul tersebut dibelah, tampak benda tajam kecil yang diklaimnya dapat membahayakan para pasien jika tidak ditelaah dengan saksama.

Setelah memperlihatkan video tersebut, pengunggah mewanti-wanti agar publik selalu waspada saat membeli obat di pasaran.

"Hati-hati.. membeli obat kapsul isinya paku!!!" katanya.

Peringatan melalui konten di media sosial ini diunggah oleh akun Facebook Zulkarnain Batubara pada 28 Maret 2023.

Baca Juga: Tito Karnavian ke Pejabat: Jangan Upload Gaya Hidup seperti Kelihatan Mewah

Lantas benarkah klaim yang menyebut ada paku di dalam obat kapsul yang beredar di Indonesia?

Berdasarkan hasil penelusuran Turn Back Hoax, faktanya obat tersebut bukan beredar di Indonesia, melainkan Kazakhstan. Video yang diunggah diduga telah disunting dengan menggabungkan dua klip yang berbeda.

Dalam klip pertama, terlihat obat kapsul Esoral 20mg yang diproduksi oleh Eskayef Pharmaceuticals Ltd. dan telah mendapat izin dari berbagai lembaga termasuk US FDA, UK MHRA, European Union GMP dan lain lain. Sementara di klip kedua, logo dan kemasan yang ada dalam obat berisi paku itu berbeda.

Klip kedua diduga menampilkan obat Enterofuril yang beredar di Kazakhstan. Meski demikian, sebelumnya Kementerian Kesehatan setempat telah membantah isu tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat