kievskiy.org

LaNyalla: Pasar Harus Menjadi Sentral Pemulihan Ekonomi Masyarakat Usai Pandemi Covid-19

Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyinggung soal Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dalam refleksi akhir tahun 2020 DPD RI
Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyinggung soal Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dalam refleksi akhir tahun 2020 DPD RI /Adv/DPD

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPD RI LaNyalla Mahmud Mattalitti menilai bahwa pasar bakal menjadi sentral dalam pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19.

LaNyalla juga menuturkan bahwa revitalisasi pasar harus dilakukan karena pasar merupakan pusat perputaran ekonomi masyarakat.

Kendati demikian, menurut LaNyalla harus memperhatikan faktor keamanan, sehingga tidak menjadi klaster baru penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Ibu Hamil dan Balita Dapat Memperoleh BLT PKH Total Rp6 Juta, Simak Syarat dan Caranya

“Pasar adalah pusat perputaran ekonomi masyarakat. Banyak uang yang beredar di sana. Untuk itu, revitalisasi harus dilakukan.,” tuturnya, dalam keterangan yang diterima Pikiran-Rakyat.com, Selasa 12 Januari 2021.

“Pasar harus menjadi sentral pemulihan ekonomi masyarakat pasca pandemi nanti. Namun, faktor keamanan harus diperhatikan. Sehingga pasar tidak menjadi klaster baru penyebaran Covid-19. Itulah pentingnya dilakukan revitalisasi,” katanya menambahkan.

Ketua DPD RI itu juga menuturkan bahwa salah satu cara revitalisasi pasar itu dengan menggunakan teknologi digital, seperti pasar digital yang sudah berjalan di Kota Mojokerto, Jawa Timur.

Baca Juga: Sempat Cekcok dengan Ridwan Kamil, Mahfud MD Bocorkan Alasan Beri Izin Penjemputan Habib Rizieq

“Di Mojokerto, atas inisiasi walikota, pasar rakyat sudah menggunakan pendekatan digitalisasi. Semua menu di pasar ada di genggaman smartphone. Sehingga tatap muka dikurangi,” ujar LaNyalla.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat