kievskiy.org

Ridwan Kamil Serukan Bela Negara, Minta ASN Belanja di borongdong.id

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan borongdong.id.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan borongdong.id. /Dok. Humas Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan suatu inovasi gerakan sosial dan ekonomi untuk menggairahkan UMKM yang terdampak pandemi. 

Para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jabar diminta untuk memanfaatkan marketplace borongdong.id, marketplace bagi UMKM Jabar bagian dari program ICALAN (Inovasi Cara Penjualan). 

Grand launching ditandai dengan simulasi transaksi di borongdong.id oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Sekretaris Daerah Provinsi Jabar Setiawan Wangsaatmaja didampingi CEO Borongdong Ali Bagus di Plaza Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu, 10 Februari 2021.

Baca Juga: Swab Antigen Resmi Digunakan sebagai Alat Diagnosis Covid-19, Jawa-Bali Jadi Prioritas Tes Massal

Ridwan Kamil menjelaskan, borongdong.id merupakan kontribusi ASN di Jabar dalam mendorong pemulihan ekonomi. 

Pasalnya, ASN ada dalam 30 persen golongan/orang di Jabar yang ekonominya tidak terdampak pandemi global Covid-19. 

"Jadi ASN ini tidak terlalu terdampak pendapatannya (di masa pandemi). Itulah kenapa lahir konsep silih tulungan dalam skala besar, spesifiknya lewat Borongdong dengan membeli produk UMKM (Jabar)," ucap dia. 

Baca Juga: Imbas Banjir di Kalsel, Sejumlah Lahan Pertanian Terancam Gagal Panen

Borongdong.id pun berusaha membangkitkan nilai kebangsaan warga khususnya ASN lewat tagline "Bela Negara dengan Belanja". 

"Karena pandemi Covid-19 ini perang, semua harus bela negara. Yang punya ilmu bela negara dengan ilmu, yang punya harta bela negara dengan belanja. Kenapa kasih judul 'Bela Negara dengan Belanja', supaya semangat kebangsaan kita muncul," ujar dia. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat