kievskiy.org

Banyak Calon Peserta belum Lengkapi Dokumen, Pendaftaran UMKM Juara Diperpanjang hingga 16 Maret

ILUSTRASI UMKM.*
ILUSTRASI UMKM.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) memperpanjang batas waktu pendaftaran program Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Juara menjadi sampai 16 Maret 2020.

Semula, pendaftaran program tersebut dijadwalkan ditutup pada 29 Februari 2020.

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (KUK) Jabar, Kusmana Hartadji, mengatakan, perpanjangan waktu pendaftaran tersebut dilakukan untuk memberikan kesempatan bagi calon peserta yang belum melengkapi sejumlah dokumen persyaratan.

Baca Juga: Mudah Didapat di Pasar, Berikut 5 Makanan yang Bisa Cegah Penuaan Dini

Pasalnya, berbeda dengan tahun lalu, kali ini calon peserta diwajibkan terlebih dahulu mendaftar ke Dinas Koperasi dan UMKM tingkat kabupaten/kota, sebelum mendaftar secara online.

"Banyak pelaku UMKM calon peserta program yang belum memasukan sejumlah dokumen persyaratan. Oleh karena itu, kami memutuskan untuk memperpanjang masa pendaftaran," katanya, di Bandung, Senin 9 Maret 2020.

Hingga saat ini, menurut dia, jumlah pendaftar sudah mencapai target, sekitar 3.000 pelaku UMKM. Ia memprediksi, jumlah pendaftar akan terus bertambah dan melampaui 3.000 pelaku UMKM.

Baca Juga: Kemendikbud Membuka Pendaftaran untuk Organisasi Kemasyarakatan di Bidang Pendidikan hingga 16 April 2020

"Antusias pelaku UMKM Jabar untuk program ini sangat besar," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat