kievskiy.org

Tambah Jam Terbang, Produk Jabar Mejeng di Pameran Kriya Terbesar di Korea Selatan

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat menampilkan produk kriya dalam Pameran Handarty Korean yang digelar di Convention & Exhibition (COEX) Center Seoul, Korea Selatan 28–31 Juli lalu.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat menampilkan produk kriya dalam Pameran Handarty Korean yang digelar di Convention & Exhibition (COEX) Center Seoul, Korea Selatan 28–31 Juli lalu. /Dok Indah Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendorong produk-produk dalam negeri turut bersaing di pasar internasional.

Salah satunya upaya Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat bersama Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Barat menampilkan produk kriya dalam Pameran Handarty Korean yang digelar di Convention & Exhibition (COEX) Center Seoul, Korea Selatan 28–31 Juli lalu.

Kepala Disperindag Jawa Barat Iendra Sofyan mengatakan, sesuai komitmen pihaknya untuk terus mengangkat produk-produk UKM di mata dunia, stand pameran Jawa Barat yang menjadi bagian Pavilion Indonesia kembali menghadirkan produk-produk UKM yang sudah terkurasi.

Baca Juga: Viral Rumah Sakit di Jombang Potong Kepala Bayi Demi Selamatkan Ibunya, RSUD Jombang: Kami Terpaksa

"Ini merupakan partisipasi tahun ketiga Dekranasda Jabar di pameran Handarty Korea. Alhamdulillah yang ditampilkan berhasil memikat pengunjung di sana," katanya di Bandung, Kamis, 4 Agustus 2022.

Dikunjungi ratusan ribu pengunjung dalam setiap pagelarannya, stand Jawa Barat menghadirkan empat pelaku usaha kriya yakni Anggia Handmade, PALA Nusantara, Neby Bags dan Kerabat Store.

Handarty Korea 2022 sendiri merupakan pameran Kerajinan terbesar di Korea Selatan, menampilkan berbagai macam karya kerajinan tangan, pakaian, dan lokakarya kerajinan para seniman dari seluruh dunia.

Baca Juga: Terkuak Isi Surat Wasiat Kopda Muslimin untuk Sang Anak yang Ditemukan TNI: Ayah...

"Ini pameran bergengsi bagi produk UKM, tahun sebelumnya peserta yang mengikuti pameran ini datang dari lebih dari 30 negara di seluruh dunia. Pengunjungnya juga ratusan ribu, jadi ini kesempatan bagi produk UKM Jawa Barat disimak dunia internasional juga menambah jam terbang pameran internasional," tuturnya.

Ketua Harian Dekranasda Jawa Barat ini juga mengatakan pameran internasional bisa turut mendongkrak perkembangan UKM yang sempat terpuruk selama pandemi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat