kievskiy.org

Tips Berbisnis ala EthneeQ hingga menjadi Penyedia Official Merchandise G20

Garjita Purse, salah satu produk UMKM EthneeQ.
Garjita Purse, salah satu produk UMKM EthneeQ. /Instagram/@ethneeq.official Instagram/@ethneeq.official

PIKIRAN RAKYAT - EthneeQ merupakan salah satu Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) asal Bali. UMKM ini terpilih menjadi penyedia official merchandise G20. Namun, siapa sangka bahwa UMKM ini justru mulai merintis bisnisnya di tengah pandemi?

Berlokasi di Denpasar, Bali, EthneeQ menjual berbagai produk berbahan utama serat alam yang ramah lingkungan yakni goni atau rami. Produk yang ditawarkan pun beragam, mulai dari tas, topi, sarung laptop, hingga pouch.

Co-Founder EthneeQ, Aqmarina Sandi, mengatakan bahwa nama bisnisnya datang dari harapan untuk memperkenalkan budaya beserta keunikan dan warisan yang dimiliki oleh Indonesia kepada khalayak.

“Karena kami berdomisili di Bali, jadi kami memulai dari memperkenalkan kekayaan yang dimiliki oleh Bali,” tutur Aqmarina melalui keterangannya pada Selasa, 22 November 2022.

Baca Juga: Cerita Perempuan Asal Bali Dirikan UMKM Makanan Sehat, Berawal dari Pengalaman Tak Mengenakkan

Tercetusnya Ide Bisnis Ramah Lingkungan

Slow living dan tetap berada di jalur hijau merupakan konsep yang diterapkan oleh EthneeQ dalam menjalankan bisnisnya. Hal tersebut diucapkan langsung oleh sang co-founder.

“Sebelum membeli sesuatu (bahan baku produk), harus dipikirkan terlebih dahulu termasuk proses produksi serta bahan yang dipilih, apakah ramah lingkungan atau tidak, apakah berdampak, tahan lama, dan apakah baik jika digunakan? Supaya kita tetap memprioritaskan keseimbangan lingkungan,” ucapnya.

Meskipun baru menjalankan bisnisnya pada 2020, Aqmarina mengaku bahwa ide untuk membangun bisnis ramah lingkungan ini telah tercetus sejak 2018 silam.

Baca Juga: Sefrigraphy Berjuang Lewat Lensa, Ungkap Pentingnya Foto Produk yang Bagus untuk UMKM

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat