kievskiy.org

Tergiur Promo Ramadhan 2023? Terapkan Dulu 4 Tips Aman Belanja Online Berikut!

Ilustrasi, simak 4 tips aman belanja online menyikapi promo Ramadhan 2023.
Ilustrasi, simak 4 tips aman belanja online menyikapi promo Ramadhan 2023. /Pixabay/Alexa Pixabay/Alexa

PIKIRAN RAKYAT – Tersedia informasi 4 tips aman belanja online menyikapi promo Ramadhan 2023 yang diumumkan penjual atau layanan penjualan secara elektronik. Tips berikut bisa diterapkan, salah satunya, agar kita bisa tetap hemat selama bulan puasa.

Pastikan kita tidak lupa diri saat ingin memanfatakan promo Ramadhan 2023 tersebut agar kantong tidak jebol, agar esensi bulan puasa tidak hilang begitu saja. Kita bisa menerapkan tips-tips para ahli berikut untuk kesejahteraan dompet kita.

Tentu tips ini bukan hanya bisa diterapkan saat ada promo di bulan puasa, tetapi juga bisa untuk menyikapi Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) atau hari belanja di tanggal-tanggal cantik yang sering dipromosikan layanan penjualan tertentu. Contohnya adalah 3.3 (3 Maret), 4.4 (4 April), dan sebagainya.

4 tips aman belanja online

Baca Juga: Harga Serbanaik, Catat 12 Tips Belanja Hemat dan Praktis Saat Ramadhan 2023

Berikut selengkapnya 5 tips aman belanja daring dari peneliti The Conversation, Anggi M. Lubis, saat mewawancarai sejumlah ahli, yang bisa diterapkan untuk menyikapi promo Ramadhan 2023:

1.    Hati-hati layanan paylater

Peneliti Universitas Gadjah Mada, Dhalia Ndaru Herlusiatri Rahayu, menekankan bahwa layanan tersebut memiliki sejumlah dampak seperti memberikan jalan kepada kita untuk konsumtif, menerapkan bunga tinggi dalam cicilan, keamanan data yang rentan, hingga seputar penagih utang.

Menyikapi hal itu, Dhalia mengajak agar kita menjaga agar tidak terlalu boros saat mengonsumsi atau membeli barang sekunder dan tersier untuk menyikapi kondisi ekonomi saat ini yang berada di tengah resesi global dan inflasi Indonesia yang tinggi.

Baca Juga: Jokowi Minta Rakyat 'Rajin' Nonton Konser hingga Belanja: Jangan Hemat Dulu

2.    Cek dulu penjualnya, kredibilitasnya, total harganya, hingga asuransinya

Direktur Eksekutif The Indonesian Institute, Adinda Tenriangke Muchtar, menyebut perlunya kita memastikan harga dan hal-hal lainnya, apakah masuk akal, apakah pelanggan yang sudah membeli merasa puas, dan sebagainya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat