kievskiy.org

Dukung Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Pertamina Perkuat Kemitraan UMKM di Bidang Pertanian

Ilustrasi lahan pertanian.*
Ilustrasi lahan pertanian.* /Pikiran-Rakyat.com/Bambang Arifianto

PIKIRAN RAKYAT - PT Pertamina (Persero) terus mengembangkan program kemitraan usaha mikro dan kecil menengah (UMKM) di tengah pandemi COVID-19 yang masih berlangsung.

Pertanian menjadi sektor yang difokuskan dalam program UMKM.

Digencarkannya sektor pertanian tak lepas dari tujuan untuk memperkuat ketahanan pangan nasional.

Baca Juga: Akan Satu Tim dengan Vinales di MotoGP 2021, Fabio Quartararo Singgung Persaingan Gelar Musim Ini

"Program kemitraan Pertamina terhadap UMKM dapat mendukung upaya mengurangi ekonomi berbiaya tinggi, program tersebut juga diharapkan menjadi enabler bagi UMKM untuk mendukung ketahanan pangan yang dikembangkan di sektor pertanian, perkebungan, dan peternakan,” sebut Fajriyah Usman selaku VP Corporate Communication Pertamina.

Peningkatan kualitas hasil tani juga menjadi tujuan Pertamina mengembangkan sektor pertanian.

“Ketahanan pangan menjadi salah satu aspek penting dari ketahanan nasional. Dengan melakukan kemitraan UMKM di sektor Pertanian, Pertamina dapat berkontribusi nyata bagi ketahanan dan kemandirian bangsa," sebut Fajriyah.

"Ini bentuk investasi sosial Pertamina yang diharapkan dapat berdampak positif bagi perusahaan, baik langsung maupun tidak langsung," imbuhnya.

Dari total dana untuk UMKM yang telah disalurkan sejak tahun 1993 sebesar Rp 3,5 triliun, UMKM sektor pertanian mendapat porsi yang paling besar yakni sekitar dari Rp 1,3 triliun.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat