kievskiy.org

Unggah Potret Ani Yudhoyono dan Pramono Edhie Wibowo, Annisa Pohan: Kembali Bersama di Keabadian

Annisa Pohan unggah potret masa muda almarhum Ani Yudhoyono dan Pramono Edhie Wibowo.
Annisa Pohan unggah potret masa muda almarhum Ani Yudhoyono dan Pramono Edhie Wibowo. /Kolase Instagram.com/@annisayudhoyono dan @ruby_26 Kolase Instagram.com/@annisayudhoyono dan @ruby_26

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal Purnawirawan Pramono Edhie Wibowo meninggal dunia pada Sabtu, 13 Juni 2020 malam, sekitar pukul 19.30.

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen Nefra Firdaus.

"Mantan Kasad Jenderal TNI Purn Pramono Edhie Wibowo, meninggal dunia dalam usia 65 tahun, pada hari Sabtu malam pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cimacan, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, karena Sakit," ungkap Nefra dalam keterangan resminya, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Gelandang Napoli Dries Mertens Ukir Rekor Usai Cetak Gol ke Gawang Inter

Brigjen Nefra mengatakan, almarhum akan disemayamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, pada hari ini, Minggu, 14 Juni 2020.

Kepergian sang purnawirawan jenderal bintang empat tersebut tentu menyisakan duka tersendiri bagi keluarga besar.

Duka yang sama, dirasakan oleh menantu dari Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Annisa Pohan.

Baca Juga: 31 Lulusannya Diterima di PTN, Wisuda SMA Al Ma'soem Digelar Daring

Annisa Pohan mengungkapkan rasa kehilangannya lewat akun Instagram pribadinya, @Annisayudhoyono, pada Minggu, 14 Juni 2020 dini hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat