kievskiy.org

Manoj Punjabi Soroti Bioskop Selama Libur Lebaran 2023: Film Asing Harus Takut dengan Film Indonesia

Ilustrasi film.
Ilustrasi film. /Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Masa libur Lebaran 2023 selalu identik dengan hari-hari berkumpul bersama keluarga. Menonton film di bioskop juga menjadi pilihan kegiatan yang menarik.

Berbicara perfilman itu, Produser dan CEO MD Pictures Manoj Punjabi membeberkan harapan terkait bioskop yang seharusnya dipenuhi film-film Indonesia dalam masa libur Lebaran 2023.

Menurut Manoj Punjabi, kejayaan film Indonesia harus ditegakkan selama masa libur Lebaran 2023. Ini berarti seharusnya tidak boleh dipengaruhi oleh film-film asing.

"Di masa Lebaran itu, film asing yang harus takut dengan film Indonesia. Bukan film Indonesia yang takut bersaing dengan film luar," ujar Manoj Punjabi dalam keterangan tertulis, dikutip Pikiran-Rakyat.com pada Kamis, 20 April 2023.

Baca Juga: Siap Bagikan THR Mencapai Rp50 Juta Saat Mudik ke Cianjur, Dinar Candy: Banyak Banget Beneran

Lebih lanjut, MD Pictures sedang meluncurkan film Indonesia berjudul "Sewu Dino" yang beredar di bioskop-bioskop Indonesia sejak 12 April 2023 lalu.

Pada hari pertama penayangan, Sewu Dino nampak mendapat banyak sambutan positif dari penonton dengan penuhnya hampir semua studio di beberapa daerah, seperti Kediri, Malang, dan Madiun.

Film Sewu Dino ini menceritakan sosok gadis bernama Sri yang keluar dari desanya untuk mencari pekerjaan sebagai pembantu.

Baca Juga: Lebaran 2023 Berpotensi Beda Hari, Ketua MUI: Perlu Semangat Saling Menghormati

Kemudian sampai pada terpilihnya Sri sebagai salah satu yang lolos seleksi. Dia pun menjadi pembantu untuk seseorang yang koma dan tampak seperti mayat berada di dalam keranda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat