kievskiy.org

Flu Menyerang di Musim Hujan? Simak 4 Tips Mudah untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Ilustrasi - Berikut ini beberapa tips makanan yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh di musim hujan dan mencegah flue.
Ilustrasi - Berikut ini beberapa tips makanan yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh di musim hujan dan mencegah flue. /Pixabay/@congerdesign Pixabay/@congerdesign

PIKIRAN RAKYAT - Ketika memasuki musim hujan, bagi mereka yang memiliki kekebalan tubuh rendah bisa menjadi sesuatu yang menjengkelkan.

Pasalnya, mereka yang tidak kuat dingin ketika musim hujan, ditambah kekebalan tubuh yang rendah menjadi lebih mudah terserang penyakit terutama flu.

Terkena flu bisa menjadi hal yang menyebalkan karena membuat sulit ketika menjalani hari, sehingga bagi mereka perlu makanan ajaib untuk memperkuat kekebalan tubuh selama musim hujan.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Pink Villa, berikut ini beberapa tips yang berguna untuk menguatkan imunitas tubuh, terutama di masa pandemi yang masih belum usai.

Baca Juga: Sempat Jungkir Balik di Udara, Mobil yang Bahayakan Nyawa Bamsoet dan Sean Gelael Berharga Rp7 Miliar!

1. Sayuran hijau dan rempah yang terbaik

Mengkonsumsi sayuran hijau dan rempah sangat baik untuk tubuh, dengan segala manfaat dan juga kandungan vitamin serta nutrisi di dalamnya.

Terlebih, sayuran hijau dan rempah ini dapat memperkuat kekebalan tubuh jika rutin dikonsumsi secara rutin, sangat bagus di masa pandemi.

Salah satu resep yang dapat dibuat adalah dengan mengambil beberapa tulsi atau kemangi suci, bratawali, biji adas, kunyit, jahe, cengkeh, dan madu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat