kievskiy.org

5 Cara Redakan Sakit Tenggorokan, Salah Satunya Berkumur dengan Air Asin

Ilustrasi.
Ilustrasi. /Pexels/ron lach

PIKIRAN RAKYAT- Sebagian besar sakit tenggorokan disebabkan oleh virus seperti flu.

Selain itu sakit tenggorokan disebabkan oleh infeksi bakteri, seperti radang tenggorokan, yang perlu untuk diobati dengan antibiotik.

Sakit tenggorokan jika terus menerus dibiarkan akan mengganggu Anda saat menikmati makanan.

Berikut 5 cara untuk redakan sakit tenggorokan, dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui Insider.

Baca Juga: Tips untuk Pasien Covid-19 yang Alami Gejala Tenggorokan Tak Nyaman

  1. Minum Penghilang Rasa Sakit

Obat pereda nyeri seperti asetaminofen dan ibuprofen dapat membantu meringankan rasa sakit dan pembengkakan akibat sakit tenggorokan.

Hal ini karena penghilang rasa sakit menghentikan tubuh Anda dari memproduksi aden inflamasi yang disebut prostaglandin, kata Jonathan M.Lee, MD, seorang profesor bedah kepala dan leher di University of Pennsylvania.

  1. Tetap Terhidrasi

"Ketika Anda sakit, Anda cenderung mengalami dehidrasi," kata Lee. Ini karena tubuh Anda menghasilkan lebih banyak lendir dan demam dapat menyebabkan Anda berkeringat, yang keduanya mengalirkan air dari tubuh Anda.

Baca Juga: 5 Cara Redakan Sakit Tenggorokan, Berkumur Air Garam Beneran Manjur?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat