kievskiy.org

Cara Sehat Mengonsumsi Mie Instan, Para Pencinta Mie Harus Tahu

ILUSTRASI mie Instan.*
ILUSTRASI mie Instan.* /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Mie instan merupakan makanan yang banyak digemari oleh masyarakat dari muda hingga tua.

Mie instan menjadi makanan favorit para remaja yang tinggal jauh dari orang tua.

Informasi kandungan bahan pengawet yang ada di dalam mie instan tidak menjadi penghalang bagi penggemarnya untuk tetap mengkonsumsi makanan ini.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Ade Irawan Sempat Ungkap Firasatnya pada Mayki Wongkar

Seperti yang diketahui banyak orang meskipun mie instan bukan makanan yang menyehatkan, tetapi mie instan banyak digemari karena rasanya yang gurih dan penyajiannya yang praktis.

Bumbu mie instan mengandung kadar garam dan pengawet seperti monosodium glutamat (MSG) yang tinggi, sehingga pada orang yang memiliki hipertensi, kegemukan dan diabetes dianjurkan untuk tidak mengkonsumsi mie instan.

Sementara itu kandungan lilin yang selama ini diyakini ada dalam mie instan umumnya akan meleleh dan hilang ketika mie instan di rebus.

Baca Juga: Perdana Menteri Inggris Galang Dana hingga Rp 9 Miliar Demi Rayakan Brexit di Big Ben

Dianjurkan untuk Anda yang membuat mie instan sebaiknya air rebusan mie tersebut dibuang dan tidak dikonsumsi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat