kievskiy.org

Suka Baca Berita Buruk Soal Virus Corona? Hati-hati, Bisa Ganggu Kesehatan Mental

STOP informasi buruk yang dapat mengganggu kesehatan mental.*
STOP informasi buruk yang dapat mengganggu kesehatan mental.* /Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi virus corona masih terus berlangsung hingga saat ini dan membuat semua orang tetap berada di dalam rumah.

Selain itu banyak berita yang beredar mengenai virus corona baik berita baik ataupun buruk.

Ketika kita menonton atau mendengarkan berita mengenai perkembangan virus corona ini setiap hari kemungkinan akan menjadi konsumi berita yang rutin.

Baca Juga: Produsen Tas Alih Produksi untuk Tebar APD Gratis Tenaga Medis dan Masker Nonmedis

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari situs Very Well Mind, para ahli mengatakan bahwa konsumsi berita yang berlebihan dapat berdampak pada kesehatan fisik, emosi, dan mental.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS(CDC), wabah COVID-19 terbukti membuat stres bagi kebanyakan orang.

Selama wabah penyakit menular, CDC mengatakan stres dapat mencakup perubahan pola tidur atau pola makan, memburuknya kondisi kesehatan mental, ketakutan dan kekhawatiran tentang kesehatan Anda dan kesehatan orang yang Anda cintai, dan kesulitan berkonsentrasi.

Baca Juga: Kencan Virtual, Rutinitas 'Normal' yang Bisa Tekan Stres Selama Pandemi Virus Corona

"Terlalu banyak mengonsumsi berita seperti ini, baik secara aktif atau pasif, bisa sangat beracun, dan apa yang Anda dengar berdampak pada suasana hati Anda," ucap psikolog Logan Jones PsyD.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat