kievskiy.org

PM India Sebut Yoga Bisa Jadi Pelindung Manusia dari Virus Corona

Ilustrasi bendera India.
Ilustrasi bendera India. /Pexels/Still Pixels Pexels/Still Pixels

PIKIRAN RAKYAT - Perdana Menteri India, Narendra Modi, menyatakan Yoga sebagai salah satu cara untuk melindungi diri dari virus corona.

PM India yang juga seorang praktisi Yoga itu mengatakan bahwa Yoga memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh.

Yoga yang merupakan praktik India kuno sejak ribuan tahun lalu disebut Modi bisa dilakukan oleh orang-orang disaat vaksin virus corona masih belum ditemukan.

Baca Juga: Takut Deddy Corbuzier Berubah, Kalina Ocktaranny Sempat Khawatir Azka Diasuh Ayah Kandungnya

"Kita semua tahu bahwa sampai saat ini di mana pun di dunia, mereka belum dapat mengembangkan vaksin untuk Covid-19 atau virus corona," kata Modi.

Modi mengaku Yoga telah diterapkan di lingkungan keluarganya sudah cukup lama. Untuk itu Yoga dia rekomendasikan sebagai pelindung diri dari virus corona.

"Itulah sebabnya saat ini, hanya kekebalan tubuh yang bisa menjadi perisai bagi saya dan anggota keluarga saya. Yoga adalah hal yang kami percayai dapat membangun perisai bagi kekebalan tubuh kami,” paparnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Aljazeera.

Baca Juga: Laga Sevilla vs Barcelona akan Jadi Pertemuan Terakhir Lionel Messi dengan Sahabatnya

PM India ini juga dikenal sebagai seorang vegetarian total. Dia juga mendirikan pelayanan kesehatan berbasis Yoga dan perawatan tradisional India.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat