kievskiy.org

6 Tips Diet Cepat dan Aman untuk Kesehatan, Wajib Diketahui bagi Pemula

Ilustrasi diet.
Ilustrasi diet. /Pixabay/Steve Buissine

PIKIRAN RAKYAT - Memiliki berat badan yang ideal tentunya menjadi impian bagi sebagian orang. Salah satu metode yang bisa dilakukan yakni menjalani diet.

Berbagai metode diet banyak dilakukan, tetapi perlu diingat tidak semudah itu mendapatkan penurunan berat badan yang bertahan lama.

Apalagi, Anda yang asal-asalan menjalani diet cepat justru kebanyakan berujung pada risiko serius bagi kesehatan tubuh.

Berikut deretan tips diet cepat yang wajib diperhatikan untuk mereka yang pertama kali menurunkan berat badan.

Baca Juga: Apa Itu Gangguan Kecemasan? Simak Penyebab dan Cara Mengatasinya

Pastikan Anda siap

Seseorang yang menjalani penurunan berat badan membutuhkan waktu, usaha, dan komitmen yang kuat.

Anda harus memastikan kesiapan melakukan perubahan permanen pada kebiasaan makan dan aktivitas.

Anda juga perlu menanyakan sejumlah pertanyaan-pertanyaan tentang kesiapan menjalani diet kepada diri sendiri, sebagai berikut:
Apakah saya termotivasi untuk menurunkan berat badan?
Apakah saya terlalu terganggu oleh tekanan lain?
Apakah saya menggunakan makanan sebagai sarana untuk mengatasi stres?
Apakah saya bersedia mengubah kebiasaan makan?
Apakah saya bersedia mengubah kebiasaan beraktivitas?
Apakah saya punya waktu untuk melakukan perubahan ini?

Temukan Motivasi yang Perkuat Usaha Diet

Anda harus menyadari, upaya penurunan berat badan terjadi atas niat terbesar dalam diri sendiri. Sekarang pikirkan, apa yang mampu memberi Anda dorongan membara untuk tetap berpegang pada rencana diet itu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat