kievskiy.org

Sejarah Lengkap Cromboloni, Ternyata Asalnya dari Negara Ini

Cromboloni, camilan viral di Bandung.
Cromboloni, camilan viral di Bandung. /Instagram.com/@madalangu.bakehouse

PIKIRAN RAKYAT - Satu makanan baru kini sedang viral dan jadi pembahasan masyarakat di Indonesia. Makanan tersebut adalah cromboloni.

Cromboloni merupakan makanan jenis roti dengan tekstur yang renyah. Tapi di dalamnya, makanan ini memiliki bentuk yang lumer.

Cromboloni kini banyak diburu oleh masyarakat Indonesia. Khususnya di beberapa kota besar seperti Bandung, Jakarta, dan sebagainya.

Tapi, apa itu cromboloni? Dari mana asalnya makanna yang viral dan sedang ramai jadi pembahasan ini?

Sejarah Cromboloni

Mengutip dari berbagai summber pada Rabu 13 Desember 2023, sebenarnnya tak ada sejarah pasti mengenai cromboloni ini. Cromboloni sebenarnya merupakan penggabungan dua jenis makanan yaitu croissant dan bomboloni. Itulah yang membuat namanya menjadi cromboloni.

Cromboloni menjadi kombinasi yang sempurna antara makanan dengan tekstur yang lembut dan renyah di bagian luarnya. Khas croissant.

Kemudian di bagian dalamnya, ada bomboloni. Bomboloni yang berasal dari Italia ini merupakan makanan yang empuk dan memiliki krim di bagian dalam, membuat tekstur makanan jadi lumer.

Karena itulah tak diketahui dari mana asal pasti Cromboloni ini. Karena croissant asalnya dari Prancis, dan bomboloni dari Italia.

Sebenarnya bentuk makanan seperti ini bukan benar-benar baru. Pasalnya, fusion (penggabungan) dari makanan croissant sudah pernah terjadi sebelumnya. Di tahun 2017, seorang chef bernama Louise Lennox pernah menciptakan makanan baru bernama croffle, kombinasi dari croisannt dan waffle.

Makanan ini juga sempat viral di Indonesia pada tahun 2020-2021-an.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat