kievskiy.org

Citra  Satelit Ungkap Pangkalan Militer Korut Melatih Lumba-lumba untuk Siap Berperang

Kandang lumba-lumba yang dicurigai untuk melatih tugas militer Korea Utara
Kandang lumba-lumba yang dicurigai untuk melatih tugas militer Korea Utara /Google Map via Express


PIKIRAN RAKYAT - Korea Utara (Korut) dilaporkan melatih hewan lumba-lumba untuk tugas militer bawah laut. Citra satelit ungkap kandang lumba-lumba mengambang yang diduga untuk menampung hewan mamalia laut itu.

Gambar satelit menunjukkan sebuah sungai di Korea Utara dengan dugaan kandang lumba-lumba di samping fasilitas militer angkatan laut. Lokasi kandang tersebut berada delapan mil dari muara Sungai Taedong.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Express, fasilitas pelatihan lumba-lumba yang belum dikonfirmasi berada di kota Nampo di pantai barat negara terpencil itu.

Baca Juga: Diklaim Bisa Deteksi Ranjau Laut, Korut Dilaporkan Latih Lumba-lumba untuk Perkuat Militernya

Laporan dari US Naval Institute (USNI) menganalisis fasilitas lumba-lumba tersebut dan menemukan bahwa fasilitas itu telah beroperasi sejak 2015.

"Kandang hewan terlihat dalam citra satelit di perairan coklat antara galangan kapal dan dermaga pemuatan batu bara," tulis laporan USNI.

"Lokasi ini mungkin masih digunakan sesekali, mungkin untuk pelatihan dengan unit angkatan laut yang berbasis di dekatnya. Pangkalan ini, kemungkinan tempat lumba-lumba diternakkan, mulai berkembang pada Oktober 2016," tambah USNI.

Baca Juga: Pertama Kali, Kanada Sebut Tiongkok, Rusia dan Korut sebagai Ancaman Kejahatan Dunia Maya

Berdasarkan analisis citra satelit, ukuran kandang itu untuk pelatihan lumba-lumba.

Namun, citra satelit itu tak menutup kemungkinan hanya berupa kandang untuk budidaya ikan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat