kievskiy.org

Palestina: Kami Tidak Meminta Vaksin Covid-19 dari Israel

Ilustrasi- Seorang pemuda memegang bendera Palestina.
Ilustrasi- Seorang pemuda memegang bendera Palestina. /PIXABAY


PIKIRAN RAKYAT - Palestina belum mendekati Israel untuk bantuan dalam memperoleh vaksin Covid-19 dan berencana untuk membeli sendiri dengan bantuan masyarakat internasional. Hal ini diungkapkan pejabat Palestina dan pejabat Israel pada Minggu, 20 Desember 2020.

Pejabat senior Kementerian Kesehatan Otoritas Palestina mengatakan negaranya tidak mengharapkan vaksin dari Israel.

Pejabat itu mengatakan Palestina akan segera menerima hampir empat juta vaksin buatan Rusia untuk melawan Covid-19.

Baca Juga: Palestina Makin Terdesak, Putra Mahkota UEA Malah Puji Raja Maroko yang Ikut Berdamai dengan Israel

Dia menjelaskan Palestina berhasil mendapatkan bantuan dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tanpa memberikan keterangan lebih lanjut.

Pejabat Kementerian Kesehatan Palestina lainnya mengatakan perkiraan vaksinasi di Tepi Barat dan Jalur Gaza akan dimulai bulan depan.

"Kami sedang bekerja sendiri untuk mendapatkan vaksin dari sejumlah sumber," kata pejabat itu, seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Jerussalem Post.

Baca Juga: Tak Ikuti Negara Lain yang 'Damai' dengan Israel, Pakistan Tegaskan Dukung Rakyat Palestina

“Kami bukan departemen di Kementerian Pertahanan Israel. Kami memiliki pemerintah dan Kementerian Kesehatan kami sendiri dan mereka berupaya keras untuk mendapatkan vaksin," kata dia menambahkan.

Pekan lalu, Perdana Menteri Palestina, Mohammed Shtayyeh mengatakan negaranya sedang bekerja keras untuk mendapatkan vaksin Covid-10 dari sejumlah sumber, termasuk Rusia, AS, China, dan Inggris.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat