kievskiy.org

Jadi Vaksin Pertama, Pfizer-BioNTech Resmi Raih Izin di Filipina

Ilustrasi vaksin Covid-19./
Ilustrasi vaksin Covid-19./ /Pixabay/Fotoblend Pixabay/Fotoblend

PIKIRAN RAKYAT - Hampir mayoritas negara dunia saat ini tengah berlomba untuk mendapatkan vaksin Covid-19 bagi warganya.

Beberapa diantaranya telah memulai program vaksinasi Covid-19.

Adapun negara yang telah memulai program vaksinasi Covid-19 ini seperti Inggris, Israel, Turki, Singapura, Indonesia, hingga Amerika Serikat.

Baca Juga: Sebut Syekh Ali Jaber Sosok Ulama Karismatik, Ma'ruf Amin: Dakwahnya Sejuk dan Menenangkan

Namun, beberapa diantaranya juga ada baru merilis izin penggunaan darurat vaksin, salah satunya Filipina.

Berdasarkan laporan terbaru yang dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari Anadolu Agency, Filipina pada Kamis, 14 Januari 2021 menyetujui vaksin virus corona atau Covid-19 buatan Pfizer-BioNTech untuk penggunaan darurat.

Persetujuan ini menjadikan Pfizer-BioNTech menjadi vaksin pertama yang mendapatkan otorisasi pemerintah dalam program vaksinasi di Filipina.

Baca Juga: Turki Mulai Lakukan Program Vaksinasi Covid-19

Badan Pengawas Obat dan Makanan Filipina memberikan otorisasi penggunaan darurat Pfizer-BioNTech setelah mendapatkan efikasi sebesar 95 persen yang dapat efektif dalam mencegah Covid-19 yang telah menginfeksi hampir setengah juta orang di negara itu.

Kepala Pelaksana Kebijakan Nasional Filipina Melawan Covid-19 Carlito Galvez mengatakan vaksin Pfizer-BioNTech paling cepat tiba di negaranya pada Februari melalui fasilitas COVAX, sebuah platform untuk memastikan vaksin Covid-19 menjangkau mereka yang paling membutuhkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat